Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Manfaat KAA bagi Dunia dan Indonesia

Indonesia merupakan salah satu negara yang memprakarsai KAA bersama Myanmar, Sri Lanka, India, dan Pakistan.

Di samping negara pemrakarsa KAA, konferensi juga dihadiri oleh 24 negara peserta dari kawasan Asia dan Afrika.

Salah satu latar belakang dilaksanakannya KAA adalah perdamaian dunia terancam karena adanya Perang Dingin antara Blok Barat dan Blok Timur, serta masih adanya penjajahan terutama di negara-negara Asia dan Afrika.

Berikut ini manfaat KAA bagi Indonesia dan dunia.

Manfaat KAA

Konferensi Asia Afrika (KAA) membicarakan hal-hal yang menyangkut kepentingan bersama negara-negara di Asia dan Afrika, terutama kerja sama ekonomi dan kebudayaan, juga masalah kolonialisme dan perdamaian dunia.

Melansir laman Kemdikbud, berikut ini tujuan KAA.

KAA menghasilkan kesepakatan yang dikenal sebagai Dasasila Bandung, yang pada prinsipnya sangat menjunjung tinggi hak dasar manusia, integritas dan kedaulatan negara, persamaan hak semua suku dan bangsa, dan asas kebersamaan.

Berikut ini manfaat KAA bagi dunia dan Indonesia.

  • Mengurangi ketegangan dunia
  • Mengobarkan semangat negara-negara terjajah, khususnya di kawasan Asia dan Afrika untuk melepaskan diri dari penjajahan
  • Mengupayakan penghapusan politik Apartheid di Afrika Selatan
  • Adanya kelompok netral yang menjadi penengah di antara Blok Barat dan Blok Timur yang selalu bersaing semasa Perang Dingin
  • Bertambahnya negara-negara yang menganut sistem politik luar negeri bebas aktif.
  • Memupuk semangat kerja sama dan persahabatan antara negara dan bangsa-bangsa Asia Afrika.
  • Bagi Indonesia, KAA memperbanyak dukungan atas kembalinya Irian Barat ke pangkuan NKRI

Kesuksesan KAA tidak hanya tampak pada masa itu, tetapi juga terlihat pada masa sesudahnya, di mana pengaruh dan peranan negara-negara Asia Afrika dalam hubungan percaturan internasional meningkat dan disegani.

https://www.kompas.com/stori/read/2023/01/17/150000979/manfaat-kaa-bagi-dunia-dan-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke