KOMPAS.com - Istora Senayan, Jakarta, sudah lama dikenal sebagai arena bulu tangkis dengan atmosfer istimewa. Berisiknya publik Istora pun meninggalkan kesan tersendiri bagi para pebulu tangkis yang berlaga di sana.
Bulu tangkis merupakan cabang olahraga yang dimainkan di dalam gedung atau indoor.
Tujuan utama pertandingan bulu tangkis dimainkan di dalam gedung adalah untuk mengindari gangguan cuaca seperti angin, panas, hujan, dan lain sebagainya.
Gelanggang olahraga (GOR) atau gedung khusus menjadi tempat yang kerap digunakan sebagai venue pertandingan bulu tangkis.
Di Indonesia, salah satu tempat yang sering digunakan untuk menggelar turnamen-turnamen bulu tangkis internasional adalah Istora Gelora Bung Karno atau yang lebih dikenal dengan Istora Senayan, Jakarta.
Arena berkapasitas 7.166 penonton itu merupakan gedung multifungsi yang kerap dijadikan sebagai venue berbagai ajang olahraga bergengsi, termasuk bulu tangkis.
Baca juga: Penonton di Istora Senayan Bikin Lawan Ahsan/Hendra Tak Tenang
Sejak 2004 hingga 2019, Istora Senayan menjadi tuan rumah ajang Indonesia Open. Sementara itu, turnamen lainnya yaitu Indonesia Masters juga digelar di sana dari 2018 hingga 2020.
Selain dua turnamen BWF World Tour tersebut, Istora Senayan juga pernah menjadi arena untuk Piala Thomas dan Uber (1986, 1994, 2004, 2008), Piala Sudirman 1989, serta Kejuaraan Dunia BWF 2015.
Salah satu hal yang membuat Istora Senayan memiliki atmosfer spesial adalah berisiknya para penonton yang hadir secara langsung menyaksikan pertandingan.
Bagi pebulu tangkis asing, suara riuh dari penonton di tribune Istora bisa menghadirkan tekanan dan ketegangan. Hal ini diakui oleh ganda campuran Perancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, ketika berlaga pada ajang Indonesia Masters 2020.
Baca juga: Liliyana Natsir: Tak Akan Ada Lagi Teriakan untuk Tontowi di Istora
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.