Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Medali Olimpiade Tokyo: China Kokoh di Puncak, Indonesia 5 Medali

Kompas.com - 03/08/2021, 06:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

TOKYO, KOMPAS.com - China berhasil mempertahankan posisi puncak klasemen medali pada hari ke-10 Olimpiade Tokyo 2020, Senin (2/8/2021).

Di sisi lain, posisi Indonesia melesat dari peringkat 57 ke posisi 35 berkat tambahan dua medali dari cabang olahraga bulu tangkis.

Dua medali Indonesia pada hari ke-10 Olimpiade Tokyo 2020 dipersembahkan oleh Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Anthony Sinisuka Ginting.

Greysia/Apriyani sukses meraih medali emas cabor bulu tangkis nomor ganda putri seusai mengalahkan wakil China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Meski berstatus non-unggulan, Greysia/Apriyani berhasil membuktikan kualitasnya dan meraih kemenangan straight game dengan skor 21-19 dan 21-15 pada partai final.

Baca juga: Greysia/Apriyani Tak Menyangka Bisa Raih Medali Emas di Olimpiade Tokyo

Di sisi lain, Anthony Sinisuka Ginting sukses merebut medali perunggu nomor tunggal putra setelah mengalahkan wakil Guatemala, Kevin Cordon.

Anthony Ginting selaku unggulan kelima juga meraih kemenangan straight game dengan skor cukup telak 21-11 dan 21-13 dalam kurun waktu 38 menit.

Tambahan dua medali dari Greysia/Apriyani dan Ginting membuat posisi Indonesia di klasemen medali Olimpiade Tokyo 2020 melesat ke urutan 35.

Secara keseluruhan, Kontingen Indonesia sudah mengoleksi lima medali dengan rincian satu emas, satu perak, dan tiga perunggu.

Satu medali perak dan dua medali perunggu Indonesia lainnya lahir dari cabor angkat besi.

Eko Yuli Irawan menjadi atlet Indonesia yang berhasil meraih medali perak ketika turun di kelas 61 kg putra.

Adapun Windy Cantika Aisah (49 kg putri) dan Rahmat Erwin Abdullah (73 kg putra) menjadi lifter Indonesia yang berhasil membawa pulang medali perunggu dari Olimpiade Tokyo 2020.

Baca juga: Kata Apriyani Rahayu Usai Raih Emas Olimpiade Tokyo: Terima Kasih, Greysia...

Kontingen Indonesia sudah dipastikan tidak bisa menambah perolehan medalinya meskipun Olimpiade Tokyo 2020 masih akan berlangsung sampai 8 Agustus 2021.

Sebab, 28 atlet yang menjadi wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 sudah menyelesaikan pertandingan mereka.

Meski demikian, pencapaian Kontingen Indonesia kali ini sudah meningkat dibandingkan dengan Olimpiade Rio 2016.

Pada Olimpiade Rio 2016, Kontingen Indonesia menempati peringkat ke-40 klasemen akhir medali dengan raihan satu emas dan dua perak.

Adapun China berhasil mempertahankan posisi puncak klasemen medali pada hari ke-10 Olimpiade Tokyo 2020.

China kini memimpin dengan raihan 29 emas, 17 perak dan 16 perunggu.

Pada hari ke-10 Olimpiade Tokyo 2020, China sukses meraih lima medali emas dari cabor senam artistik, balap sepeda trek, menembak dan angkat besi.

Baca juga: 401 Menit Greysia/Apriyani Menuju Emas Olimpiade Tokyo, Berkorban Jiwa Raga untuk Indonesia

Jumlah perolehan medali China sebenarnya kalah dari Amerika Serikat yang sudah mengumpulkan 64 medali.

Namun, China lebih berhak menempati puncak klasemen medali Olimpiade Tokyo 2020 karena memiliki kepingan emas lebih banyak dari Amerika Serikat.

Adapun tuan rumah Jepang masih tertahan di peringkat ketiga klasemen medali Olimpiade Tokyo 2020 dengan raihan 17 emas, 25 perak, dan 17 perunggu.

Berikut adalah klasemen medali Olimpiade Tokyo 2020 hingga hari ke-10, Senin (2/8/2021):

Peringkat Negara Emas Perak Perunggu TOTAL
1 China 29 17 16 62
2 Amerika Serikat 22 25 17 64
3 Jepang 17 6 10 33
4 Australia 14 4 15 33
5 ROC 12 21 17 50
6 Britania Raya 11 12 12 35
7 Perancis 6 10 7 23
8 Jerman 6 6 11 23
9 Korea Selatan 6 4 9 19
10 Belanda 5 7 6 18
....          
35 Indonesia 1 1 3 5
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liga Inggris
Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Liga Spanyol
Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com