Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada yang Kontra Usai Khabib Resmi Dinobatkan Jadi Petarung Terbaik UFC

Kompas.com - 28/10/2020, 23:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Petarung asal Amerika Serikat, Jon Jones, tidak setuju Khabib Nurmagomedov menjadi petarung terbaik di pentas UFC.

Khabib Nurmagomedov baru saja resmi menjadi petarung terbaik UFC usai berhasil mengalahkan Justin Gaethje melalui submisson pada UFC 254 di Yas Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Minggu (25/10/2020).

Keberhasilan Khabib Nurmagomedov menjadi petarung terbaik diumumkan langsung oleh UFC.

Khabib Nurmagomedov diumumkan menjadi petarung nomor satu dalam peringkat pound-for-pound (P4P) usai pertahankan gelar juara untuk kali ketiga dengan mengalahkan Justin Gaethje melalui submission pada UFC 254.

Baca juga: Ucapan Selamat Pemerintah Rusia Kepada Khabib Usai Tumbangkan Gaethje

Selain itu, kemenangan atas Gaethje membuat Khabib mempertahankan sabuk juara kelas ringan UFC sekaligus menjaga rekor tak terkalahkan (29-0) sepanjang kariernya di dunia mixed martial arts (MMA).

Khabib Nurmagomedov juga menorehkan rekor 13 kemenangan beruntun di ajang Ultimate Fighting Championship (UFC).

Setelah diumumkan menjadi petarung terbaik UFC, kini Khabib Nurmagomedov telah menggeser Jon Jones yang selalu mendominasi peringkat pertama P4P.

Namun, Jon Jones tidak setuju dengan UFC yang memberikan petarung terbaik kepada Khabib Nurmagomedov.

Baca juga: Jelaskan Alasannya Pensiun dari UFC, Khabib: Misi Saya Tercapai

Jones menilai Nurmagomedov belum layak menjadi petarung terbaik di dunia dengan pencapaiannya saat ini.

Dia pun tidak bisa menerima keputusan UFC yang menempatkan Nurmagomedov di puncak klasemen P4P.

Jones sebelumnya adalah petarung peringkat teratas pada klasemen pound-for-pound.

Dia lalu "menyerang" Nurmagomedov dengan menyebut pencapaiannya menjadi petarung terbaik UFC hanya omong kosong belaka.

Baca juga: Khabib Nurmagomedov Tinggalkan Lubang Besar di UFC

"Nomor satu ini cuma omong kosong," tulis Jon Jones di media sosial Twitter, seperti dilansir BolaSport.com dari MMAmania.com.

"Kemenangan angka mutlak pada menit terakhir menggantikan Al laquinta. Conor McGregor adalah adalah satu-satunya lawan yang publik mengetahuinya secara umum."

"Melempar saya sebagai petarung terbaik. Ini sangat lucu," tulis Jones lagi.

Artikel ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Jon Jones 'Serang' Khabib Nurmagomedov Usai Jadi Petarung Terbaik UFC.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Liga Indonesia
Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com