Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Prinsip Media Massa

Kompas.com - 09/01/2024, 06:00 WIB
Arfianti Wijaya,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

Prinsip keanekaragaman dipercaya dapat meminimalisasi monopoli media massa.

Jumlah media massa di Indonesia sangat banyak dan beragam, namun kepemilikan media massa dikuasai oleh beberapa orang saja.

Sedikitnya kepemilikan media cenderung membuat media massa cenderung berada dalam satu kendali. Di tengah tantangan ini, performa media massa dituntut untuk tetap bersikap independen dan profesional.

Prinsip kebenaran dan kualitas informasi

Prinsip kebenaran mengandung arti bahwa informasi yang disajikan berasal dari sumber tepercaya dan sesuai dengan fakta yang terjadi.

Informasi yang disampaikan dengan benar akan menunjukkan kualitas informasi.

Konsep obyektivitas sangat berhubungan dengan prinsip kebenaran dan kualitas informasi, yakni tidak ada agenda tersembunyi dan layanan spesial untuk pihak-phak tertentu.

Momentum politik menguji setiap media massa untuk membuat framing pemberitaan yang obyektif.

Pemberitaan yang disajikan dengan cara tidak obyektif biasanya tak lepas dari keberpihakan pemilik modal atau pemilik media massa.

Saat ini banyak ditemukan fenomena media massa, terutama media online, yang menyalahi prinsip kebenaran dan kualitas informasi, yakni clickbait.

Clickbait adalah membuat judul yang unik dan menarik guna membuat khalayak tertarik dengan topik tersebut, namun kontennya tidak relevan dan berisi informasi yang tidak benar.

Baca juga: 6 Fungsi Media Massa beserta Penjelasannya

Prinsip tatanan sosial dan solidaritas

Prinsip tatanan sosial dan solidaritas adalah prinsip kontrol sosial yang harus dilakukan oleh media massa.

Prinsip tersebut bisa ditunjukkan dengan sikap keberpihakan media massa untuk membela kepentingan masyarakat miskin, kelompok tertindas, marjinal, dan sebagainya.

 

Referensi:

  • Ummah, A. H. (2022). Manajemen Industri Media Massa. Syiah Kuala University Press.
  • Silvia, E., Perwirawati, E., & Simbolon, B. R. (2021). Manajemen Media Massa. Scopindo Media Pustaka.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com