Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Manfaat Hutan Mangrove bagi Lingkungan dan Makhluk Hidup

Kompas.com - 14/04/2022, 08:30 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

Manfaat hutan mangrove adalah mengendapkan lumpur di akar pohon bakau, sehingga mencegah terjadinya intrusi air laut ke daratan.

Bermanfaat dalam bidang ekonomi

Hutan mangrove tidak hanya bermanfaat untuk lingkungan sekitar dan makhluk hidup, melainkan juga bagi manusia.

Sering kali pohon bakau dimanfaatkan dan diolah menjadi benda hiasan atau kerajinan. Dengan demikian, secara tidak langsung, hutan bakau telah membantu meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar pantai.

Baca juga: Keragaman Hayati Hutan Tropis Kalimantan

Sumber pakan ternak

Pohon bakau sering dimanfaatkan manusia untuk diolah menjadi sumber pakan ternak. Biasanya pohon ini dihancurkan dan digiling menjadi bubuk pakan ternak yang mengandung nutrisi baik untuk pertumbuhan ternak, seperti sapi, kambing, atau unggas.

Sebagai pencegah dan penyaring alami

Umumnya hutan mangrove dipenuhi akar pohon bakau yang berlumpur.

Ternyata akar pohon tersebut dapat mempercepat penguraian limbah organik yang terbawa ke wilayah pantai. Selain itu, bakau juga dapat menguraikan bahan kimia pencemar laut, seperti minyak, detergen, dan lain sebagainya.

Untuk kawasan pariwisata

Manfaat hutan mangrove adalah menjadi kawasan atau obyek wisata. Dengan mengembangkan wisata, perekonomian masyarakat sekitar pantai turut terbantu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com