Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daun: Definisi, Fungsi, dan Morfologinya

Kompas.com - 09/03/2022, 06:00 WIB
Belila Mega,
Vanya Karunia Mulia Putri

Tim Redaksi

Tempat gutasi

Daun berfungsi untuk melakukan proses gutasi. Adalah proses pelepasan air yang ditandai dengan munculnya tetes air di tepi daun. Proses ini kerap di pagi atau malam hari.

Proses gutasi biasa terjadi ketika penyerapan air terlalu tinggi tetapi laju transpirasinya rendah. Selain itu, proses ini juga dapat terjadi ketika kelembapan udara terlalu tinggi sehingga penguapan air sulit dilakukan.

Morfologi daun

Mayoritas daun memiliki ciri yang hampir sama. Morfologi daun dapat dikenali melalui sejumlah bagian daun berikut ini, seperti dikutip dari buku Galeri Tanaman Hias Daun (2008) karya Juwita Ratnasari:

Helaian daun

Helaian daun disebut juga lamina. Lamina berbentuk seperti bilah yang melebar dan melekat pada batang tumbuhan menggunakan tangkai daun. 

Secara umum, helaian daun berwarna hijau, berbentuk pipih dorso-ventral, memiliki daging daun dan urat daun. Helaian daun inilah yang bertanggung jawab melakukan fotosintesis.

Baca juga: Pertumbuhan dan Perkembangan pada Tumbuhan

Lamina dikenal masyarakat awam sebagai keseluruhan organ daun karena memegang peranan terpenting. Warna, bentuk, dan ukuran yang bervariasi menyebabkan helaian daun menjadi bagian yang paling dianggap menarik.

Tangkai daun

Tangkai daun disebut juga petiola. Adalah bagian daun yang secara umum berbentuk silindris. Pada beberapa tumbuhan, petiola berbentuk pipih dan silindris beralur.

Tangkai daun bertugas untuk menempatkan helaian daun agar mendapat sinar matahari secara leluasa. Bentuk tangkai daun sangat bervariasi, ada yang berukuran panjang, ada pula yang pendek.

Pada tumbuhan lengkap, petiola memiliki sejumlah berkas pengangkutan untuk menghubungkan helaian daun dengan pelepah daun maupun batang. Berkas pengangkutan inilah yang bertugas menyalurkan hasil fotosintesis dari helaian daun.

Dalam beberapa kasus, petiola mengalami metamorfosis menjadi pipih, mirip helaian daun. Bentuk ini dikenal dengan filodia atau helaian daun semu.

Pangkal daun

Pangkal daun merupakan bagian daun yang terletak paling dekat dengan batang. Pangkal daun berhubungan dengan nodus (bagian buku batang) sehingga terkait pada batang tumbuhan.

Bagian ini memiliki bentuk yang sangat bervariasi, tergantung bentuk helaian, tangkai, dan pelepah daunnya. Umumnya, pangkal daun berbentuk elips, membulat, atau seperti cincin.

Baca juga: Struktur dan Fungsi Organ-Organ pada Tumbuhan

Pangkal daun pada daun tunggal memiliki bekas daun yang ditumbuhi tunas, misalnya pada Aglaonema "Silverqueen".

Pelepah daun

Disebut juga upih. Merupakan bagian daun yang berbentuk lembaran dan memeluk batang. Tebal tipisnya ukuran upih disesuaikan dengan jenis tiap tumbuhan.

Pelepah daun berfungsi melindungi batang saat tanaman masih muda. Fungsi lain dari upih ialah melindungi kuncup ujung dan samping.

Pada beberapa tumbuhan, pelepah daun sering tidak diketahui karena sifatnya mudah gugur. Namun, ada pula pelepah daun yang bersifat semi permanen, dan terkadang berperan sebagai penyusun batang semu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Apa Itu Personal Branding? Ini Penjelasannya ....

Apa Itu Personal Branding? Ini Penjelasannya ....

Skola
Cara Mengubah Warna Sel dan Warna Font

Cara Mengubah Warna Sel dan Warna Font

Skola
Contoh Komunikasi Intrapersonal, Apa Saja?

Contoh Komunikasi Intrapersonal, Apa Saja?

Skola
Lazim atau Lajim, Bagaimana Penulisannya yang Tepat?

Lazim atau Lajim, Bagaimana Penulisannya yang Tepat?

Skola
Wilayah Nodal: Pengertian dan Contohnya

Wilayah Nodal: Pengertian dan Contohnya

Skola
Apa Itu Penilaian Sumatif?

Apa Itu Penilaian Sumatif?

Skola
Mengenal Homophone, Kata Homofon dalam Bahasa Inggris

Mengenal Homophone, Kata Homofon dalam Bahasa Inggris

Skola
Kelompok Sosial dan Cara Bertingkah Laku dalam Kehidupan Sosial

Kelompok Sosial dan Cara Bertingkah Laku dalam Kehidupan Sosial

Skola
Mengenal Kalimat Deklaratif, Interogatif, dan Imperatif

Mengenal Kalimat Deklaratif, Interogatif, dan Imperatif

Skola
Peran Manusia dalam Kehidupan

Peran Manusia dalam Kehidupan

Skola
Morfem: Pengertian, Jenis, dan Contohnya

Morfem: Pengertian, Jenis, dan Contohnya

Skola
Hambatan dalam Meningkatkan Motivasi Belajar

Hambatan dalam Meningkatkan Motivasi Belajar

Skola
35 Contoh Kalimat Past Continuous Tense

35 Contoh Kalimat Past Continuous Tense

Skola
Nilai Filosofis Gunungan Wayang

Nilai Filosofis Gunungan Wayang

Skola
Clipping: Pemotongan Kata dalam Bahasa Inggris

Clipping: Pemotongan Kata dalam Bahasa Inggris

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com