Konsultasi kesehatan tanpa antre dokter
Temukan jawaban pertanyaanmu di Kompas.com
KOMPAS.com - Seorang pembaca Kompas.com berinisial A, usia 26 tahun, menanyakan mengenai ibu hamil dengan ambeien atau wasir kepada subrubrik Halo Prof! Kompas.com. Berikut pertanyaannya:
"Ibu hamil dengan wasir atau ambeien apakah bisa melahirkan normal? Sampai derajat berapa ambeien atau wasir yang memungkinkan persalinan normal?"
Baca juga: Mengenal Sifilis Kongenital pada Ibu Hamil dan Bahayanya bagi Janin
Pertanyaan tersebut dijawab oleh dr. Mario Krishna, Sp. O.G, Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi RS Pondok Indah – Pondok Indah. Berikut paparannya:
Salam kenal Ibu A, terima kasih atas pertanyaannya.
Ambeien adalah masalah yang sering muncul dalam kehamilan, mengapa demikian? Hal tersebut disebabkan karena dalam kondisi hamil terjadi perubahan hormonal yang menyebabkan perubahan pada struktur pembuluh darah dan peningkatan tekanan dalam perut.
Kurang lebih 33 persen ibu hamil merasakan gejala ambeien yang mengganggu, yaitu gatal, nyeri, bengkak di daerah anus, dan BAB berdarah.
Kondisi ini diperparah dengan adanya konstipasi yang sering juga dirasakan ibu hamil.
Biasanya ambeien yang muncul saat kehamilan akan kembali mengecil dan tidak bergejala setelah kehamilan itu selesai.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan oleh ibu hamil untuk mencegah munculnya ambeien atau mengurangi gejala dari ambeien ini, yaitu:
Baca juga: Belajar dari Bayi di Jombang Meninggal di Tengah Persalinan, Kapan Ibu Hamil Bisa Melahirkan Normal?
Apabila Ibu sudah merasakan nyeri, silakan lakukan kompres dingin untuk mengurangi gejalanya.
Hingga saat ini ibu hamil dengan ambeien bukanlah indikasi mutlak untuk persalinan bedah sesar, kecuali ada pertimbangan khusus dari dokter spesialis bedah.
Jangan lupa untuk selalu berkonsultasi mengenai kondisi Ibu ke dokter spesialis kebidanan dan kandungan yang merawat Ibu ya.
Semoga penjelasan saya membantu ya, Bu. Semoga kehamilannya berlangsung lancar sampai persalinan nanti. Terima kasih.
dr. Mario Krishna, Sp. O. G
Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi
RS Pondok Indah – Pondok Indah
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.