Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lengkapi Jalan Tol Cijago, Progres Seksi 3 Limo-Kukusan Baru 9,43 Persen

Kompas.com - 12/11/2021, 21:30 WIB
Muhdany Yusuf Laksono,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ruas Jalan Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) belum tersambung sepenuhnya. Sebab, seksi 3 Limo-Kukusan masih dalam proses pengerjaan.

Seperti diketahui, Jalan Tol Cijago memiliki 3 seksi, dua di antaranya sudah beroperasi yakni seksi 1 Raya Bogor-Cimanggis sepanjang 3,8 kilometer dan seksi 2 Kukusan-Raya Bogor dengan panjang 5,5 kilometer.

Penyelesaian pembangunan jalan tol ini molor sampai 10 tahun. Seksi 3 Limo-Kukusan baru dimulai pengerjaannya pada akhir Mei 2021 lalu.

Anggota Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR Unsur Profesi Koentjahjo Pamboedi mengatakan, saat ini progres konstruksi seksi 3 Limo–Kukusan mencapai 9,43 persen.

Baca juga: Baru 80 Persen, Pembebasan Lahan Tol Cijago Terganjal Sejumlah Kendala

Ruas yang memiliki panjang 5,5 kilometer ini ditargetkan bisa beroperasi pada akhir tahun 2022 mendatang.

"Diharapkan dapat rampung konstruksinya sesuai target waktu yang telah ditentukan," kata Koentjahjo dikutip dari laman BPJT Kementerian PUPR, Jumat (12/11/2021).

Kehadiran Jalan Tol Cijago yang merupakan salah satu ruas Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) II akan mendukung dan memperlancar lalu lintas serta memangkas waktu perjalanan.

"Meningkatkan pertumbuhan ekonomi di wilayah Jabodetabek, sekaligus mengurangi beban lalu lintas Jalan Tol JORR I yang semakin padat setiap harinya," ujarnya.

Apabila jalan tol ini rampung konstruksinya, maka jaringan Jalan Tol JORR 2 akan tersambung antara ruas satu dengan ruas lainnya.

Sehingga pergerakan arus barang dan jasa akan semakin lancar di wilayah Jabodetabek.

"Diharapkan pekerjaan konstruksi serta pengadaan lahan pada seksi 3 dapat berjalan dengan baik," pungkasnya.

Sebagai informasi, Jalan Tol Cijago dikelola Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Translingkar Kita Jaya dengan masa konsesi 40 tahun. Dibangun dengan nilai total investasi sebesar Rp 3,2 triliun.

Jalan tol ini akan menyambungkan sisi barat dan sisi timur dari JORR 2. Di sisi timur terdapat Jalan Tol Cimanggis-Cibitung dan Cibitung-Cilincing, sementara sisi Barat Cinere-Serpong dan Cengkareng-Kunciran.

Selain itu, Jalan Tol Cijago merupakan bagian dari 6 ruas tol Jalan Tol JORR II, yaitu Jalan Tol Kunciran-Serpong (11,4 km), Jalan Tol Serpong-Cinere (10,14 km).

Kemudian, Jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran (14,19 km), Jalan Tol Cimanggis-Cibitung (26,18 km), dan Jalan Tol Cibitung-Cilincing (34,02 km).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com