JAKARTA, KOMPAS.com - PT Waskita Karya (Persero) Tbk melalui EPC Division memperoleh kontrak pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM) Batang Toru 3 2x5 MW.
PLTM ini berlokasi di Sungai Batang Toru, Pahaejulu, Tapanuli Utara, Sumatera Utara.
Penandatangan kontrak telah dilakukan oleh Waskita dan PT Terregra Asian Energy Tbk melalui PT Berkah Alam Lestari Energi pada Jumat (28/05/2021).
Waskita diwakili Senior Vice President EPC Division AS Wisnu Wijayanto dan didampingi Director of Operation III Gunadi.
Sedangkan Berkah Alam Lestari Energi diwakili oleh President Director Iwan Sugiardjo dan didampingi President Director PT Terregra Asia Energy Djani Sutedja.
Baca juga: BUMN China dan Waskita Resmi Garap Tol Kapal Betung dan Ciawi-Sukabumi
Gunadi mengucapkan terima kasih karena Waskita kembali mendapatkan kepercayaan untuk membangun PLTM Batang Toru.
“Semoga pembangunannya lancar dan hasilnya diharapkan bisa bermanfaat untuk masyarakat luas khususnya di daerah Tapanuli Utara," ujar Gunadi dalam siaran pers yang dikutip Kompas.com, Senin (13/06/2021).
Dia berharap ke depan banyak proyek-proyek yang akan diberikan oleh Terregra kepada Waskita.
Adapun waktu pelaksanaan proyek direncanakan selama 730 hari atau 24 bulan.
Sementara itu AS Wisnu Wijayanto menjelaskan kontrak dengan Terregra ini bernilai Rp 377 miliar dengan kapasitas turbin PLTM sekitar 10 MW.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.