Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Raksasa Properti Rilis Rumah 3 Lantai Seharga Nyaris Rp 3 Miliar

Belum lagi Pemilu 2024 digelar, Sinarmas Land menyuguhkan klaster anyar bertajuk Adora Primes di kawasan Terravia, BSD City, Serpong, Tangerang.

Diluncurkannya klaster baru ini bukan tanpa alasan. Merujuk pada riset Cushmand & Wakefield Indonesia, tren permintaan pasar properti pada 2024 diproyeksikan meningkat sekitar 2,8 persen secara tahunan (year on year).

Menangkap peluang tersebut, perusahaan merancang Adora Primes, menyusul kesuksesan Adora Classic sebanyak 87 unit.

Adora Primes didesain tiga lantai dengan luas bangunan 144 meter persegi dan luas tanah 7x12 meter persegi, mencakup 5+1 kamar tidur (master bedroom & kamar tidur anak/tamu).

Di dalamnya terdapat 3+1 kamar mandi, area ruang keluarga dan makan yang luas, dapur, balkon dengan lantai mezanin, carport untuk 2 mobil, skylight indoor garden, dan triple garden dalam lingkungan klaster.

Desain rumah mengacu pada konsep sustainable tropical modern dengan sentuhan akhir yang didominasi oleh elemen natural.

CEO Residential BSD Sinarmas Land Theodore G Thenoch mengatakan, untuk mengakomodasi tingginya minat masyarakat terhadap produk residensial, perusahaan menghadirkan 75 unit Adora Primes.

"Dipasarkan mulai dari harga Rp2,7 miliaran. Bisa diakses tanpa uang muka (DP) dengan cicilan bertahap hingga 24 x tanpa bunga," ujar Theodore, Sabtu (27/1/2024).

Dibangun di atas lahan seluas 11 hektar, Terravia mengadopsi Back to Nature, Enriching Future yang menawarkan pilihan hunian ramah lingkungan dan berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas hidup penghuninya.

Terravia juga memiliki ruang terbuka hijau yang terintegrasi (sekitar 2 hektar), fitur smart door lock & air purifier, panel surya, hingga integrated waste management.

Kawasan Terravia berada tepat di sisi green commercial area dari pengembangan BSD City ke depannya, sehingga selain sarana di dalam kawasan, nantinya warga juga dapat menikmati Top 6 Future Developments yang dikembangkan Sinarmas Land.

https://www.kompas.com/properti/read/2024/01/28/153108021/raksasa-properti-rilis-rumah-3-lantai-seharga-nyaris-rp-3-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke