Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Memasang "Skylight"

Tentu saja, skylight bekerja paling baik di kamar yang berada tepat di bawah atap, meskipun panel surya dapat memungkinkan skylight dipasang di kamar yang berada di bawah loteng.

Memahami pro, kontra, dan berbagai jenis skylight akan membantu Anda membuat keputusan yang tepat.

Skylight menambahkan cahaya alami

Cahaya alami tambahan ini memberikan manfaat paling besar di kamar tanpa jendela atau dengan jendela yang berada di dekat bangunan lain.

Paparan cahaya alami dapat membantu mengatasi depresi.

Beberapa jenis skylight dapat menyebabkan silau

Pastikan untuk menempatkan skylight dengan hati-hati dan gunakan jenis yang tepat untuk meminimalkan risiko silau dari matahari.

Silau ini dapat membuat ruangan menjadi terang atau panas dan tidak nyaman, yang dapat membatasi penggunaan ruangan serta menyebabkan barang-barang di dalam ruangan memudar.

Tambahkan filter cahaya atau bayangan ke skylight untuk meminimalkan risiko silau.

Skylight bisa membuat ruangan terlihat tampak lebih besar

Terkadang pencahayaan biasa tidak menjangkau semua sudut yang dapat membuat ruangan kurang mengundang.

Tambahkan skylight yang ditempatkan dengan benar dan semua sudut ruangan akan menerima cahaya, yang membuat ruangan tampak lebih besar.

Skylight juga menawarkan kesempatan untuk membawa bagian luar masuk dan semakin meningkatkan ukuran ruangan yang dirasakan.

Skylight yang tepat dapat menghemat energi

Pilih jenis skylight yang tepat dan Anda dapat menurunkan biaya pemanasan dan pendinginan. Selama ini skylight memiliki reputasi boros energi, dan paling sering terjadi dengan model yang murah atau tidak terpasang dengan baik.

Namun kini, produsen menawarkan skylight dengan efisiensi energi yang lebih baik. Skylight yang terbuka dapat meningkatkan sirkulasi dan mengurangi panas.

Mengontrol cahaya

Anda dapat memilih bentuk skylight sesuai arah cahaya masuk ke dalam ruangan.

Skylight yang berpendar ke samping akan menyebarkan cahaya lebih banyak, sementara sisi lurus akan mengarahkan cahaya dalam garis lurus.

Bahan skylight yang tepat membatasi perolehan panas

Pilihlah skylight yang dibuat dengan kaca tempered, double-insulated dengan pelapis Low-E, lebih disukai.

Jenis skylight ini paling banyak mengurangi perolehan panas dan dapat membuat skylight layak dipasang, terutama di sisi selatan dan barat rumah.

Skylight yang dapat dibuka atau berventilasi bekerja dengan baik di iklim panas

Pilih skylight dengan ventilasi atau terbuka untuk membantu meningkatkan udara segar dan mengurangi panas di dalam ruangan.

Beberapa skylight terbuka secara manual, sementara yang lain menampilkan motorisasi.

Skylight otomatis

Jika Anda memiliki dana yang lebih, pertimbangankan skylight dengan sensor hujan dan panas.

Skylight jenis ini dapat terbuka jika ruangan terlalu panas untuk mengeluarkan panas ekstra dan menutup jika merasakan kelembapan, seperti hujan.

Hal ini dapat membantu melindungi rumah dan menjaga ruangan lebih nyaman selama hari-hari yang panas. Skylight ini juga memiliki remote yang dapat diprogram.

https://www.kompas.com/properti/read/2022/10/12/183000021/hal-yang-perlu-dipertimbangkan-sebelum-memasang-skylight-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke