Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menang Tender, Waskita Bangun CMU3 RSCM Jakarta Senilai Rp 252 Miliar

Penandatanganan kontrak dilakukan di RSCM oleh Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pengadaan Barang/Jasa Perencanaan, Organisasi, dan Umum Arif Rahman Sadad dengan SVP Building Division A Agung Gede Sumadi.

Director of Operation I & QSHE PT Waskita Karya (Persero) Tbk I Ketut pasek Senjaya Putra mengharapkan pembangunan Gedung Central Medical Unit 3 (CMU3) di RSUP Nasional dr Cipto Mangunkusumo ini dapat mendukung penyediaan layanan kesehatan bagi masyarakat Indonesia khususnya di daerah Provinsi DKI Jakarta.

Diketahui, Gedung CMU3 RSCM berdiri di atas lahan seluas 2.400 meter persegi dengan luas bangunan 24.500 meter persegi. Terdapat 12 lantai, 1 basement, dan luas lantai dasar 1.800 meter persegi.

SVP Corporate Secretary Perseroan Novianto Ari Nugroho menargetkan konstruksi akan selesai pada 29 Desember mendatang.

Berbekal pengalaman ini, pihak RSCM percaya Waskita dapat menyelesaikan Critical Medical Unit 3 sesuai target.

Perseroan akan mengirimkan tim yang handal dan kompeten untuk menerapkan standardisasi lean construction dan digitalisasi Building Information Modeling (BIM).

"Waskita berkomitmen akan mengerjakan proyek ini dengan tepat mutu, tepat waktu sehingga akan terjamin kualitasnya dan menambah portofolio Perseroan dalam membangun rumah sakit,” tutup Pasek.

https://www.kompas.com/properti/read/2022/09/08/150000621/menang-tender-waskita-bangun-cmu3-rscm-jakarta-senilai-rp-252-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke