Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dicat Putih Tulang, Pasar Beringharjo Bersolek Sambut Lebaran

Pengecatan diharapkan bisa dilakukan dalam waktu dekat. Sehingga, pasar ini akan memiliki wajah baru setidaknya sebelum Lebaran.

Informasi tersebut disampaikan Kepala Dinas Perdagangan (Disperindag) Kota Yogyakarta Yunianto Dwi Sutono.

“Jadi, pasar pun bersolek siap menyambut libur Lebaran,” ujarnya dikutip dari Antara, Minggu (17/4/2022).

Sebelumnya, lokasi pasar yang terletak di jantung kawasan wisata Malioboro tersebut identik dengan cat hijau sejak tahun 2012.

“Perubahan warna cat ini dilakukan untuk menyesuaikan dengan ketentuan yaitu mengembalikan fasad Malioboro berwarna putih tulang,” lanjut Dwi.

Menurut dia, bangunan dengan arsitektur indische (indis) seperti Pasar Beringharjo harus dicat dengan warna putih tulang atau broken white atau off-white.

Atas ketentuan tersebut, Disperindag Kota Yogyakarta menindaklanjutinya dengan mengajukan permohonan agar pengecatan Pasar Beringharjo bisa segera dilakukan.

Saat ini, pihaknya sudah berkomunikasi dengan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BPUPD) dan Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Kabupaten Kulon Progo.

Ini dimaksudkan untuk mendapatkan cat dengan warna sesuai ketentuan, termasuk tenaga yang nanti melakukan pengecatan.

Cat dengan warna putih tulang akan diupayakan oleh Bappeda Kota Yogyakarta melalui berbagai opsi pengadaan.

Misalnya, lewat program corporate social responsibility (CSR) atau dari institusi terkait lainnya.

Selain mengajukan permohonan, Disperindag Kota Yogyakarta juga sudah mempersiapkan pengecatan dengan membersihkan dinding pasar agar bisa dilakukan sewaktu-waktu.

“Yang diprioritaskan untuk dicat tentunya fasad pasar yang menghadap ke Malioboro tetapi harapannya, seluruh dinding pasar bisa di cat baru,” pungkas Dwi.

https://www.kompas.com/properti/read/2022/04/17/160000121/dicat-putih-tulang-pasar-beringharjo-bersolek-sambut-lebaran

Terkini Lainnya

Dukung Quality Time Penghuni Rumah, Alam Sutera Hadirkan The Gramercy dengan Desain dan Fasilitas Hotel Bintang 5

Dukung Quality Time Penghuni Rumah, Alam Sutera Hadirkan The Gramercy dengan Desain dan Fasilitas Hotel Bintang 5

BrandzView
Akses Tol Langsung Bikin Paramount Patals Jadi Makin Strategis

Akses Tol Langsung Bikin Paramount Patals Jadi Makin Strategis

Hunian
Tiga Bulan Pertama, BSDE Raup Pra-penjualan Rp 2,22 Triliun

Tiga Bulan Pertama, BSDE Raup Pra-penjualan Rp 2,22 Triliun

Berita
Selasa Besok, Jokowi Akan Serahkan 10.323 Sertifikat Elektronik di Banyuwangi

Selasa Besok, Jokowi Akan Serahkan 10.323 Sertifikat Elektronik di Banyuwangi

Berita
Kata AHY, Kini Harga Tanah di Huntap Petobo Naik 4 Kali Lipat

Kata AHY, Kini Harga Tanah di Huntap Petobo Naik 4 Kali Lipat

Berita
Ini Keuntungan Punya Tanah Kavling Siap Bangun di Kawasan Strategis

Ini Keuntungan Punya Tanah Kavling Siap Bangun di Kawasan Strategis

BrandzView
LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Pengguna Sepanjang Triwulan Pertama

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Pengguna Sepanjang Triwulan Pertama

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sukoharjo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sukoharjo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Penataan KSPN Wakatobi Dilanjutkan, Beres Tahun Ini

Penataan KSPN Wakatobi Dilanjutkan, Beres Tahun Ini

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pati: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pati: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Penataan KSPN Wakatobi Tahap II Rampung Tahun Ini, Apa Saja?

Penataan KSPN Wakatobi Tahap II Rampung Tahun Ini, Apa Saja?

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Cilacap: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Cilacap: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Penyebab Harga Rumah di Denpasar Naik Tiap Tahun

[POPULER PROPERTI] Penyebab Harga Rumah di Denpasar Naik Tiap Tahun

Berita
Penataan Kawasan Wisata Wakatobi Tahap I Telan Anggaran Rp 96,54 Miliar

Penataan Kawasan Wisata Wakatobi Tahap I Telan Anggaran Rp 96,54 Miliar

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kendal: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kendal: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke