Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Armada Batal Rilis Album Baru karena Terhalang Pandemi

Kompas.com - 03/03/2021, 20:30 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Band Armada sebenarnya sudah ingin merilis album baru untuk para penggemar.

Rencana perilisan album baru itu bahkan sudah diungkapkan sejak pertengahan 2020.

Namun, pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai membuat Rizal (vokal), Mai (gitar), dan Andit (drum) mengurungkan niatnya merilis album baru.

"Kami harusnya pertengahan 2020 tuh keluar album cuma karena pandemi ini terhalang jadinya kita Plan B-nya keluar singel aja sambil nunggu situasi kembali normal atau gimana," kata Andit.

Baca juga: Cara Armada Terus Bertahan di Tengah Pandemi

Memasuki tahun 2021, Armada pun belum bisa memastikan apakah akan merilis album baru atau tidak.

Rizal dan kawan-kawan ingin memastikan apakah situasi dan kondisi sudah memungkinkan untuk merilis album baru.

"Tahun ini bisa iya, bisa enggak. Soalnya kami enggak pengin bilang enggak dan iya. Rencana memang ada cuma memang terhalang situasi dan kondisi," kata Andit saat berbincang dengan Kompas.com, Rabu (3/3/2021).

Demi mengobati kerinduan penggemar, Armada merilis singel baru berjudul "Aku di Matamu".  

Baca juga: Rizal Armada Cerita Pengalaman Isi Vokal Bahasa Korea untuk Lagu Aku di Matamu

Lagu yang dirilis sejak 26 Februari ini dibuat khusus dalam dua versi, yakni Bahasa Indonesia dan Korea.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com