Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondisi Terkini Febby Febiola Usai Divonis Kanker Ovarium Stadium 1C

Kompas.com - 04/08/2020, 19:11 WIB
Firda Janati,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Artis Feby Febiola mengungkapkan banyak orang khawatir dengan keadaannya setelah divonis penyakit kanker ovarium stadium 1C.

Kepada Maia Estianty, Feby Febiola mengungkapkan kondisi terkini karena banyak kerabat yang khawatir akan kesehatannya.

“Tapi sebenarnya yang gue alamin sekarang, keadaan sekarang gue baik-baik saja. Maksudnya enggak lemas, enggak seperti orang-orang yang Whatsapp (pesan) kesannya gue itu lagi lemas di rumah sakit, enggak,” ujar Feby Febiola dalam kanal YouTube Maia Estianty, dikutip Kompas.com, Selasa (4/8/2020). 

Baca juga: Idap Kanker Ovarium, Feby Febiola: Our Mind and Spirit Harus Kuat

Artis yang berusia 42 tahun ini sudah diperbolehkan untuk pulang ke rumah, akan tetapi kegiatannya tetap harus dibatasi.

“Gue sekarang di rumah, cuma, ya, memang mungkin kegiatan dibatasi dulu karena memang harus banyak istirahat,” ujarnya.

Meskipun demikian, Feby mengatakan, kondisinya saat ini baik-baik saja. Bahkan ia sudah bisa berolahraga, salah satunya berenang.

“Tapi overall kondisi gue oke, sudah bisa olahraga, sudah bisa treadmill sedikit-sedikit, gue bisa berenang, kemarin juga sudah jalan-jalan tapi seputaran Bali,” kata Feby. 

Baca juga: Jalani Kemoterapi, Feby Febiola: Badan Pegal Kayak Disetrum

Feby paham mengapa banyak orang yang khawatir akan dirinya, salah satunya adalah karena keputusannya untuk memangkas habis rambutnya.

“Jadi, everything fine, gue normal. Jadi kalau dibilang ya gue baik-baik saja walaupun keadaan gue yang botak, orang berpikir Feby botak aduh kenapa ya. Karena orang kan mikirnya pasti waktu gue tampil dengan botak ini semua bertanya-tanya kenapa, ada apa,” tuturnya.

Apalagi, ketika Feby mengungkapkan menderita kanker dan semakin membuat banyak orang khawatir akan dirinya. 

Baca juga: Sempat Syok Idap Kanker, Feby Febiola Bersyukur Dokter yang Tanganinya Bisa Menenangkan

“Terus mendengar kata kanker, mendengar kata kemoterapi itu orang ngerasa bahwa 'aduh gila, ini sesuatu yang parah banget'. Padahal sebetulnya keadaan gue baik-baik saja, as you can see gue normal-normal saja,” ujarnya.

Saat ini Feby Febiola masih menjalani perawatan setelah operasi pengangkatan tumor ganas di indung telur sebelah kanan dengan rutin kemoterapi sebanyak enam kali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

18 Tahun Menikah, ini Tips Jaga Keharmonisan ala Nana Mirdad

18 Tahun Menikah, ini Tips Jaga Keharmonisan ala Nana Mirdad

Seleb
Avenged Sevenfold Tunaikan Janji Nostalgia Anak Warnet dalam Konser di Jakarta

Avenged Sevenfold Tunaikan Janji Nostalgia Anak Warnet dalam Konser di Jakarta

Musik
Pilih Indonesia Jadi Satu-satunya Negara di Asia untuk Tur, Avenged Sevenfold: Penontonnya Selalu Paling Banyak

Pilih Indonesia Jadi Satu-satunya Negara di Asia untuk Tur, Avenged Sevenfold: Penontonnya Selalu Paling Banyak

Musik
Tutup Konser di Jakarta, Min Hyuk CNBLUE : Butuh Waktu Lama Bertemu Kalian

Tutup Konser di Jakarta, Min Hyuk CNBLUE : Butuh Waktu Lama Bertemu Kalian

K-Wave
Konser di GBK, Avenged Sevenfold: Jakarta, Lama Kita Tak Bersua

Konser di GBK, Avenged Sevenfold: Jakarta, Lama Kita Tak Bersua

Musik
Mahalini Gemetar Disambut Banyak Penonton di Java Jazz Festival 2024

Mahalini Gemetar Disambut Banyak Penonton di Java Jazz Festival 2024

Musik
Antrean Panjang Mengular karena Laufey di Java Jazz Festival 2024

Antrean Panjang Mengular karena Laufey di Java Jazz Festival 2024

Musik
Bukan Rizky Febian, Mahalini Ajak Teddy Adhitya dan Adrian Khalif di Java Jazz Festival 2024

Bukan Rizky Febian, Mahalini Ajak Teddy Adhitya dan Adrian Khalif di Java Jazz Festival 2024

Musik
MLDSPOT Stage Bus Jadi Panggung Nostalgia Ananda Badudu

MLDSPOT Stage Bus Jadi Panggung Nostalgia Ananda Badudu

Musik
CNBLUE Sapa Penggemar di Jakarta Setelah 7 Tahun, Yong Hwa: Menyala Abangku

CNBLUE Sapa Penggemar di Jakarta Setelah 7 Tahun, Yong Hwa: Menyala Abangku

K-Wave
Tiket Fanmeeting Byeon Woo Seok di Jakarta Ludes Terjual

Tiket Fanmeeting Byeon Woo Seok di Jakarta Ludes Terjual

K-Wave
Sutradara Ungkap Adegan Tersulit dari Film How to Make Millions Before Grandma Dies

Sutradara Ungkap Adegan Tersulit dari Film How to Make Millions Before Grandma Dies

Film
Pat Boonnitipa Sempat Kebingungan Mencari Pemeran Amah di How to Make Millions Before Grandma Dies

Pat Boonnitipa Sempat Kebingungan Mencari Pemeran Amah di How to Make Millions Before Grandma Dies

Film
Konser Avenged Sevenfold di Jakarta, Matt Shadows Janji Bakal Bawakan Lagu Dear God

Konser Avenged Sevenfold di Jakarta, Matt Shadows Janji Bakal Bawakan Lagu Dear God

Musik
Kembali ke Marvel lewat Deadpool & Wolverine, Hugh Jackman Sempat Dinasihati

Kembali ke Marvel lewat Deadpool & Wolverine, Hugh Jackman Sempat Dinasihati

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com