Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebahagiaan Shandy Aulia dan Suami yang Dikaruniai Anak Pertama

Kompas.com - 15/02/2020, 11:14 WIB
Revi C. Rantung,
Kistyarini

Tim Redaksi

"David bisa melihat gimana melahirkan seperti normal, seperti kontraksi. Terus akhirnya ke caesar juga. Tahu juga perjuangannya kayak apa," kata Shandy.

"Di sini (rumah sakit) cepat juga. Berakhir dengan caesar cepat banget. Enggak rumit dan enggak lama. Melihat proses momen yang enggak kelihatan apa-apa," sambungnya.

Baca juga: Lahirkan Anak Pertama Setelah 8 Tahun Menikah, Shandy Aulia: Deg-degan Banget

4. David Herbowo berusaha tak panik

David Herbowo berusaha untuk tidak panik saat menemani Shandy Aulia dalam proses persalinan.

"Feeling saya, lebih tenang istri saya karena saya enggak dikasih obat penenang. Tapi saya harus tenang seperti dikasih obat penenang. Dan sama-sama tenang," kata David.

Meski demikian, kali pertama masuk menemani sang istri dalam proses persalinan, merupakan hal yang membahagiakan bagi David Herbowo.

"Justru saya pertama kali di ruang bedah, experience buat saya. It's great experience, menyenangkan sekali. Saya tunggu-tunggu akhirnya datang juga," ucapnya lagi.

Baca juga: Temani Shandy Aulia Melahirkan, David: Saya Berusaha Tidak Panik

5. Cerita lucu Shandy Aulia

Usai melahirkan Shandy Aulia menyimpan cerita lucu. Pemain film Eiffel I'm In Love itu mengaku sang suami sempat lupa dengan Hari Valentine.

"Buat kami sih sebenarnya memang kebetulan aja falls on Valentine's Day presscon ini. Tapi saya juga sudah lupa, enggak lupa-lupa sekali sih, cuma fokus saya kembali lagi ke baby," kata David.

Akan tetapi Shandy langsung menanggapi pernyataan suami dengan candaan.

“Soalnya dari kemarin habis operasi langsung hilang dia (David). Hilangnya ke box baby-nya, dicek dulu. Tapi abis itu balik lagi ke saya sih, 'are you okay?'," ujar Shandy menirukan kalimat David.

Baca juga: Cerita Lucu Shandy Aulia Dicueki Anak Pertama yang Baru Lahir

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com