Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Urus Pernikahan di Indonesia, Chef Marinka: Sangat Susah Suratnya

Mantan juri MasterChef Indonesia itu mengatakannya dalam vlog Daniel Mananta Network tentang kesulitan yang dihadapi saat mengurus surat menikah di Indonesia.

"Ternyata menikah di Indonesia sangat susah suratnya," kata Marinka ketika menceritakan keputusannya menikah di Indonesia dan bukan di Belanda.

Dikutip Jumat (23/10/2020), Marinka menceritakan kalau saat itu ia sudah pasrah dengan proses panjangnya.

"Gue berdoa berkali-kali, 'Tuhan kalau memang iya, kalau kita harus menikah di Indonesia, please, kasih gue tanda,'" ucap Marinka mengenang doanya kala itu.

Entah bagaimana ia merasa semuanya kemudian terasa dimudahkan jalannya.

Dalam waktu tiga minggu, pernikahan terjadi.

"Within 3 weeks it happen, jadi tiba-tiba kayak dilancarin aja semeuanya walaupun dengan susah payah," kenang Rinrin Marinka.

Diberitakan sebelumnya, Marinka berencana menikah di Belanda, sayangnya karena pandemi corona, ia harus mengurungkan niat tersebut.

Marinka bahkan sempat bimbang untuk menikah di Indonesia atau tidak. Sampai akhirnya dia mendapat keyakinan kalau memang ini sudah jalan dan rencana dari Tuhan untuknya menikah dengan Peter di Indonesia.

Akhirnya setelah sempat melewati berbagai kesulitan, keduanya resmi menikah tanggal 12 September 2020 di Indonesia.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/10/23/150243066/urus-pernikahan-di-indonesia-chef-marinka-sangat-susah-suratnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke