Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Spotify Luncurkan 4 Original Podcast Indonesia, dari Horror sampai Percintaan

Mengangkat budaya lokal, keempat podcast yang dirilis terdiri dari berbagai tema.

Ada “Kisah Horor The Sacred Riana” yang bergenre horor fiksi, “Dear Dearest” untuk genre hubungan dan cinta.

Serta, “Pembunuh Berantai” dan “LENYAP” yang bergenre true crime dan mengangkat kisah kejahatan yang masih menyisakan misteri. 

Seperti halnya semua podcast yang tersedia di Spotify, keempat podcast tersebut tersedia untuk pengguna layanan gratis maupun premium.

Peluncuran Spotify Original Podcast pertama yang diproduksi secara lokal ini menandai fase selanjutnya dari upaya perusahaan untuk membangun ekosistem podcast di Indonesia.

“Kami bersemangat untuk menghadirkan Spotify Original Podcast pertama di Indonesia, yang menyesuaikan dengan kekayaan budaya, bahasa, serta nuansa Indonesia yang dekat dengan pendengar lokal," kata Carl Zuzarte, Head of Studios, SEA, Spotify, dikutip dari rilis resmi yang diterima Kompas.com, Senin.

Beberapa genre podcast paling populer di Indonesia saat ini adalah komedi, bincang-bincang, hubungan cinta, dan horor. 

Sedangkan secara global, podcast bertema kriminalitas yang diangkat dari kisah nyata merupakan genre yang paling banyak didengarkan.

Itulah sebabnya Spotify menghadirkan keempat kisah tersebut.

Pembunuh Berantai akan tayang perdana secara eksklusif di Spotify mulai 3 Agustus 2020. Dear Dearest premier secara eksklusif di Spotify pada 5 Agustus 2020.

Sementara The Sacred Riana dan LENYAP akan mengudara pada 6 Agustus 2020. 

Keempat podcast lokal tersebut menjadi bagian dari Spotify Original Podcast bersama dengan pencipta konten kenamaan lainnya, seperti Nuseir Yassin, Joe Rogan, Warner Bros. and DC, dan masih banyak lagi.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/08/03/192243666/spotify-luncurkan-4-original-podcast-indonesia-dari-horror-sampai

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke