Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak, Tips Mendekorasi Ruangan dengan Warna Kalem

Kompas.com - 22/01/2024, 18:48 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Skema warna kalem banyak disukai karena bisa menghadirkan suasana tenang di dalam ruangan. Warna ini juga bisa membuat suasana hati lebih bahagia.

Warna kalem juga bisa membuat ruangan terlihat sederhana dan estetik. Warna kalem yang hangat dan membumi juga mengingatkan kita pada suasana alam yang nyaman.

Baca juga: Warna Tenang hingga Elemen Kayu, Ini Tren Dapur 2023

Skema warna kalem cenderung bisa dikombinasikan dengan warna maupun ornamen dekorasi lain yang membuat ruangan lebih menarik. Dikutip dari Homes and Gardens, Senin (22/1/2024), berikut ini tips mendekorasi ruangan dengan warna kalem.

Pertimbangkan cahaya alami

kamar tidur dengan cahaya alami melimpahShutterstock/CREATIVE WONDER kamar tidur dengan cahaya alami melimpah

Dampak warna di sebuah ruangan bergantung pada penggunaan cahaya alami di ruangan tersebut. Maka dari itu, pertimbangkan pencahayaan alami sebelum mendekorasi ruangan dengan warna kalem.

Cahaya yang tepat akan membuat warna kalem terlihat lebih menarik. Sedangkan tanpa cahaya alami, warna kalem mungkin terlihat gelap dan membosankan.

Baca juga: Tips Meningkatkan Cahaya Alami di Kamar Tidur

Jika memiliki ruangan berwarna sejuk, maka dianjurkan untuk menggunakan warna hangat seperti merah muda lembut, merah, dan oranye untuk menciptakan keseimbangan.

Namun, jika ruangan sudah dipenuhi cahaya hangat, maka gunakan warna bernuansa dingin seperti biru dan hijau.

Helen Shaw, direktur pemasaran di Benjamin Moore, mengatakan bahwa warna kalem sangat cocok digunakan di ruangan terang untuk memberikan kesan luas tanpa terlalu mencolok. Warna lembut dan kalem seperti hijau sage, ungu kehitaman, dan merah muda bisa menciptakan suasana santai dan nyaman.

Baca juga: 7 Cara Menghadirkan Cahaya Alami di dalam Rumah Sepanjang Hari

Pilih warna primer

Tips mendekorasi ruangan dengan warna kalem selanjutnya yaitu memilih warna primer sebagai warna dasar. Pemilihan warna ini membuat ruangan tidak terbebani, sehingga terlihat tetap menarik.

Jennifer Davis dari Davis Interiors mengatakan warna primer yang kalem seperti kelabu tua atau biru kalem cocok menjadi warna dasar. Lalu, lengkapi warna dasar dengan warna off white akan krem yang bisa menambah kedalaman di ruangan.

Jika dipadukan dengan warna aksen yang harmonis, warna dasar yang kalem akan terlihat tenang. Tambahkan tekstur seperti linen, wol, beludru untuk menciptakan daya tarik visual.

Baca juga: 4 Warna Cerah untuk Kamar Tidur, Bisa Bikin Bahagia

Kombinasikan dengan warna netral

ilustrasi ruang tamu berwarna netralShutterstock/Followtheflow ilustrasi ruang tamu berwarna netral

Untuk membuat ruangan semakin tenang, kombinasikan warna kalem dengan warna netral. Warna-warna netral bisa ditampilkan pada lukisan kayu, langit-langit, maupun dinding.

Gunakan sedikit warna berani untuk meningkatkan titik fokus visual pada skema warna kalem dan netral.

Tambahkan tekstur

Menambahkan tekstur juga menjadi salah satu tips mendekorasi ruangan dengan warna kalem. Tekstur bisa didapatkan dari material kayu, marmer, kasmir, beludru, maupun wol.

Jennifer Davis juga menyarankan untuk memadukan warna kalem dengan pola halus seperti garis-garis lembut atau motif bunga. Sementara itu, untuk menambahkan kecanggihan di dalam ruangan, hadirkan material logam seperti kuningan atau tembaga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com