Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/08/2023, 09:35 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber akc.org

Dalam situasi seperti ini, kemungkinan besar anjing akan merespons kewalahan atau tertekan dengan menggigit.

Kenyamanan atau toleransi anjing Anda terhadap situasi yang merangsang atau membuat stres dapat berubah berubah, tergantung pada tingkat stres yang dialami, seberapa lelah mereka, usia, atau seberapa asingnya suatu situasi.

Sebagai contoh, jika memiliki anjing peliharaan yang tidak pernah dikunjungi siapa pun selama setahun terakhir dan tiba-tiba Anda mengadakan pesta ulang tahun yang besar, ingatlah orang yang tiba-tiba datang ke rumah bisa membuat anjing kewalahan hingga menggigit.  

Baca juga: 6 Penyebab Anjing Menggigit Orang dan Hewan Lain

Jangan menghukum

Ilustrasi anjing Jack russell terrier.Shutterstock/Smit Ilustrasi anjing Jack russell terrier.
Jika anjing peliharaan menggeram, membentak, bahkan menggigit, Anda mungkin tergoda menghukum perilakunya.

Sayangnya, ini bukan menjadi cara mencegah anjing menggigit orang dan hewan lain. Sebaliknya, hukuman hanya membingungkan anjing serta memperburuk situasi.

Menggeram tanpa melakukan kontak adalah cara alami anjing untuk memperingatkan mereka sangat tidak nyaman atau kewalahan dengan suatu situasi.

Jika anjing dihukum karena menggeram untuk mengekspresikan ketidaknyamanan atau ketidaksenangan, sangat mungkin meningkatkan perilaku anjing menggigit pada masa mendatang. 

Hal ini karena anjing telah belajar mereka tidak boleh memperingatkan (dengan menggeram atau menggertak) dan mungkin akan langsung melakukan respons gigitan ketika merasa tidak nyaman. 

Baca juga: Mengapa Anjing Menjulurkan Lidah Terus Menerus?

Minta bantuan pelatih anjing profesional 

Ilustrasi anjing German Shepherd.SHUTTERSTOCK/SABINE HAGEDORN Ilustrasi anjing German Shepherd.
Bekerja sama dengan pelatih penguatan positif yang berpengalaman adalah cara mencegah anjing menggigit orang dan hewan lain. Selain itu, memahami sejumlah perilaku anjing yang aman dan apa yang perlu dikhawatirkan.

Demikian pula, jika anjing peliharaan mulai menerjang, menggeram, atau terlihat tidak nyaman atau stres dalam situasi berbeda, inilah saat tepatmenghubungi pelatih anjing profesional.

Seorang pelatih penguatan positif dapat membantu Anda memahami perilaku anjing menggigit, bagaimana cara menyiapkan anjinga untuk sukses, dan menghindari menempatkannya ke dalam situasi yang melebihi ambang batas bagi anjing.

Hal ini dapat berarti memberikan anjing peliharaan tempat yang aman dari aksi atau menghindari membiarkan anjing lepas dari tali.

Pelatih anjing juga bisa membantu sahabat bulu membangun asosiasi baru terhadap situasi yang menakutkan, menegangkan, atau membuatnya kewalahan sehingga tidak merasa perlu menggigit. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyebab dan Gejala Infeksi Parasit pada Burung Peliharaan

Penyebab dan Gejala Infeksi Parasit pada Burung Peliharaan

Pets & Garden
Kucing Memiliki Sembilan Nyawa, Mitos atau Fakta?

Kucing Memiliki Sembilan Nyawa, Mitos atau Fakta?

Pets & Garden
7 Tanaman Hias yang Dapat Tumbuh di Ruangan Minim Cahaya Matahari

7 Tanaman Hias yang Dapat Tumbuh di Ruangan Minim Cahaya Matahari

Pets & Garden
5 Cara Mencegah Ular Masuk ke Kolam Renang

5 Cara Mencegah Ular Masuk ke Kolam Renang

Housing
6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

Pets & Garden
Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Housing
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Do it your self
Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Pets & Garden
6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

Decor
Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Do it your self
Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Do it your self
Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Pets & Garden
Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Do it your self
5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com