Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Kesalahan Mendekorasi Rumah yang Dilakukan untuk Sambut Idul Fitri

Kompas.com - 10/04/2023, 16:00 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Lebaran atau Idul Fitri menjadi momen untuk mempercantik dan memperbaiki tampilan rumah. 

Pasalnya, Idul fitri identik dengan suasana bersih dan suka cita sehingga perlu membersihkan dan mempercantik rumah.  

Baca juga: Sambut Idul Fitri, Ini 7 Cara Mendekorasi Rumah Secara Gratis

Hal ini dapat dilakukan dengan mendekorasi rumah. Dengan mendekorasi rumah tak hanya mempercantik tampilan rumah, tetapi juga membuat suasana berkumpul bersama keluarga menjadi semakin meriah, hangat, serta segar

Sayangnya, ketika mendekorasi rumah untuk menyambut Idul Fitri, banyak pemilik yang melakukan kesalahan. 

Hal ini tentu saja tidak hanya merusak tampilan rumah, tapi juga suasana Idul Fitri yang hangat menjadi tidak menarik. 

Linda Kam, Sr Marketing Manager Nippon Paint Indonesia, mengatakan cukup banyak pemilik rumah yang melakukan kesalahan mendekorasi rumah saat Ramadan.

"Mereka main langsung mendekorasi saja, tidak mempertimbangkan hal-hal lain yang mendukung seperti pencahayaan dan furnitur di dalam ruangan," kata Linda ditemui dalam acara peluncuran Tren Warna Ramadan 2023 di Kuningan, Jakarta, beberapa waktu lalu. 

Menurut Linda, setidaknya ada enam kesalahan yang dilakukan saat mendekorasi rumah untuk menyambut Lebaran seperti berikut ini.  

Baca juga: 5 Tips Dekorasi Praktis untuk Memeriahkan Hari Raya Idul Fitri

Tidak ada konsep atau tema yang ingin diusung

Ilustrasi ruang keluarga kecil.Shutterstock/Ground Picture Ilustrasi ruang keluarga kecil.
Ini menjadi kesalahan yang sering dilakukan saat mendekorasi rumah untuk menyambut Idul Fitri.

Linda mengatakan banyak pemilik rumah yang tidak menentukan tema atau konsep apa yang ingin diusung. Mereka langsung mendekorasi atau mengecat ruangan.

Menentukan tema juga perlu dirembukan bersama keluarga karena rumah tidak hanya dinikmati satu anggota keluarga.

"Apakah ingin tema minimalis, membumi, atau tropical. Tentu sebelum mendekorasi rumah," imbuhnya.  

Baca juga: 6 Cara Mendekorasi Rumah Sewa Tanpa Mengganggu Ketentuan Kontrak

Mengabaikan pencahayaan

Pencahayaan ini meliputi posisi rumah menghadap arah mata angin apa, seperti menghadpat barat, selatan, timur, atau utara, serta pencahayaan rumah berasal dari mana.  

Hal ini sangat penting dalam mendekorasi rumah serta memilih warna cat dan finishing-nya. 

"Misalnya, rumah gelap butuh pencahayaan, maka pilih cat dengan finishing semi gloss. Namun, kalau merasa terang dan tidak ingin terlalu silau, pilih finishing matte," ucapnya.   

Baca juga: 5 Cara untuk Meminimalisir Pekerjaan Bersih-bersih Saat Idul Fitri

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com