Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tips Pemasangan AC di Rumah Menurut Feng Shui, Jangan Beli AC Second

Kompas.com - 30/12/2022, 20:11 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat ini, AC atau pendingin ruangan adalah alat elektronik penting yang ada di rumah, khususnya bagi mereka yang tinggal di perkotaan. Anda tidak bisa sembarangan menempatkan AC di rumah.

Apabila Anda baru membeli AC dan akan memasangnya di rumah, feng shui memberikan sejumlah pedoman untuk meletakkan AC di rumah.

Dikutip dari Feng Shui Beginner, Jumat (30/12/2022), berikut beberapa tips memasang AC di rumah menurut feng shui.

Baca juga: AC Inverter Vs Non-inverter, Kelebihan dan Kekurangannya

Ilustrasi AC.Shutterstock/Butsaya Ilustrasi AC.

1. Jangan letakkan AC di atas kepala

AC tidak boleh dipasang tepat di atas kepala saat tidur karena hembusan udara dingin yang langsung mengenai kepala akan membuat Anda mudah jatuh sakit. Selain itu, jika Anda melakukan pembersihan dan servis AC, tempat tidur juga akan kotor.

2. Jangan memasang AC di atas sofa

Jangan letakkan AC di atas sofa Anda karena akan menyebabkan orang yang duduk di bawah menjadi tidak nyaman.

Dalam feng shui, harus ada dinding kokoh di belakang punggung untuk melambangkan dukungan dermawan, jadi jika Anda memiliki AC di posisi ini, itu akan memengaruhi keberuntungan karier.

3. Jangan gunakan AC second atau AC bekas

Banyak orang cenderung menyimpan AC lama setelah membeli rumah second untuk menghemat biaya. Ada juga orang yang membeli AC second, lagi-lagi karena alasan biaya. 

Baca juga: Jangan Pasang AC di 7 Area Ini di Rumah Menurut Feng Shui

Akan tetapi, Anda disarankan untuk tidak menggunakannya. Ini lebih ke masalah kebersihan pribadi.

Ilustrasi AC atau pendingin udara, menyalakan AC di dalam rumah.SHUTTERSTOCK/FIZKES Ilustrasi AC atau pendingin udara, menyalakan AC di dalam rumah.

4. Perhatikan area kekayaan di rumah

Jangan letakkan AC di atas posisi kekayaan Anda karena qi atau energi kehidupan tidak dapat diakumulasikan.

5. AC tidak boleh menghembuskan udara ke meja makan

Jangan meletakkan AC yang bertiup langsung di meja makan karena debu dan kuman dapat masuk ke dalam makanan yang kita konsumsi dan makanan akan lebih cepat menjadi dingin.

6. Jangan letakkan AC di dapur

Jangan meletakkan AC di dapur, terutama di dekat kompor. Ini mungkin tampak masuk akal, tetapi ada baiknya untuk menyebutkannya.

Baca juga: Polytron Luncurkan AC Deluxe 2 Series, Dinginkan Ruangan Super Cepat

Dapur adalah area yang sering kita gunakan untuk memasak, sehingga Anda akan pusing dan AC mudah rusak.

7. AC menghadap pintu masuk rumah adalah feng shui buruk

Jangan letakkan AC pada posisi menghadap pintu masuk rumah, karena pintu masuk rumah adalah muara aliran energi ke dalam rumah.

Jika Anda mengalami situasi seperti itu, energi akan tertiup kembali dan qi tidak dapat terakumulasi sehingga akan menimbulkan efek negatif pada kekayaan dan keberuntungan Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

Housing
Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Do it your self
5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

Pets & Garden
5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

Pets & Garden
6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

Decor
6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

Decor
Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Decor
5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Do it your self
Catat, Ini Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam Berdampingan

Catat, Ini Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam Berdampingan

Pets & Garden
5 Tips Menentukan Siklus Pencucian Terbaik

5 Tips Menentukan Siklus Pencucian Terbaik

Do it your self
Catat, Ini Waktu Terbaik dan Terburuk Menanam Bunga Mawar

Catat, Ini Waktu Terbaik dan Terburuk Menanam Bunga Mawar

Pets & Garden
6 Cara Mengharumkan Ruangan dengan Bahan Alami

6 Cara Mengharumkan Ruangan dengan Bahan Alami

Do it your self
Jangan Asal, Ini Waktu Terbaik Menyiram Tanaman

Jangan Asal, Ini Waktu Terbaik Menyiram Tanaman

Pets & Garden
4 Benda dan Permukaan yang Tidak Boleh Dibersihkan dengan Lemon

4 Benda dan Permukaan yang Tidak Boleh Dibersihkan dengan Lemon

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com