Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Fakta Menarik Corgi, Anjing Kesayangan Ratu Elizabeth II

Kompas.com - 09/09/2022, 09:22 WIB
Nabilla Ramadhian,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comRatu Elizabeth II meninggal dunia pada usia 96 tahun di Kastil Balmoral, Skotlandia, Kamis (8/9/2022) siang waktu setempat. 

Ratu Elizabeth II tak hanya dikenal sebagai ratu yang memerintah Britania Raya selama 70 tahun, juga sebagai pencinta anjing Corgi.

Bahkan, ia pernah memelihara 30 anjing Corgi jenis Pembroke Welsh Corgi. Ia mulai memelihara mereka saat Raja George VI membawa pulang seekor Corgi bernama Dookie pada 1933.

Baca juga: 6 Mitos Bahasa Tubuh Anjing yang Tidak Perlu Dipercaya

Corgi terkenal sebagai anjing yang menggemaskan. Maka dari itu, tidak heran jika Ratu Elizabeth II turut memeliharanya.

Anjing ini memiliki beragam fakta menarik yang perlu diketahui, seperti dilansir dari berbagai sumber, Jumat (9/9/2022). Apa saja?

1. Ada dua jenis Corgi

Ilustrasi ras anjing Cardigan Welsh Corgi. PIXABAY/NICKY SHEARMAN Ilustrasi ras anjing Cardigan Welsh Corgi.

Ternyata, anjing Corgi memiliki lebih dari dua jenis, yakni Pembroke Welsh Corgi dan Cardigan Welsh Corgi. Keduanya memiliki tampilan yang mirip, meski nenek moyangnya berbeda.

Disadur dari Mental Floss, tampilannya yang serupa merupakan hasil dari kawing silang yang terjadi pada abad ke-19.

Baca juga: Anjing Bisa Kelelahan Setelah Menggonggong, Ini Alasannya

Untuk mengetahui perbedaan di antara keduanya, Pembroke Welsh Corgi tidak memiliki ekor. Namun, disadur dari Stumps and Drumps, ini hanya berlaku pada beberapa negara seperti Amerika Serikat dan Kanada.

Sementara untuk negara-negara yang tidak mengizinkan penghilangan atau pemendekan ekor, Pembroke Welsh Corgi memiliki ekor yang sama panjangnya dengan Cardigan Welsh Corgi.

 

Dikutip dari Paws and Learn, pemendekkan ekor ini karena Pembroke Welsh Corgi adalah anjing penggembala. Ekornya diperpendek guna mencegah kecelakaan saat menggiring hewan ternak.

Perbedaan lainnya dari dua jenis anjing Corgi ini adalah Cardigan Welsh Corgi memiliki telinga bulat sementara saudaranya bertelinga lancip.

2. Sudah ada sejak dahulu kala

Cardigan Welsh Corgi dipercaya dibawa oleh suku prajurit Celtic ke Cardiganshire, Wales, sekitar 1200 Sebelum Masehi (SM). Artinya, mereka sudah ada di Wales selama lebih dari 3000 tahun.

Baca juga: 6 Alasan Anjing Melolong Seperti Serigala

Namun, dikutip dari American Kennel Club (AKC), Pembroke Welsh Corgi Club of America memercayai bahwa nenek moyang Pembroke setidaknya berasal dari abad ke-10.

Ilustrasi ras anjing Pembroke Welsh Corgi. PIXABAY/SZABOLCS MOLNAR Ilustrasi ras anjing Pembroke Welsh Corgi.

Meski begitu, tidak diketahui apakah mereka keturunan dari Vallhund Swedia yang mungkin dibawa ke Pembrokeshire oleh para Viking, atau dari nenek moyang Schipperkes dan Pomeranian masa kini yang dibawa ke Wales oleh para penenun dari Flemish.

3. Digunakan sebagai anjing penggembala

Dahulu, masyarakat Wales menggunakan anjing Corgi sebagai anjing penggembala. Ini sudah terjadi sejak abad ke-10.

Pada saat itu, padang rumput tidak dipagari. Untuk menjaga hewan ternak, tetapi terpisah dari kawanan lain, Corgi akan menggigit kaki mereka secara halus untuk menggiringnya.

Corgi adalah anjing pendek. Tubuhnya yang dekat dengan tanah membuat Corgi memiliki akses yang lebih mudah ke pergelangan kaki sapi. Hal ini juga membuatnya sulit menjadi target dari tendangan hewan ternak.

Baca juga: 4 Ras Anjing Kecil yang Mirip Boneka dan Cocok Dipelihara Pemula

4. Ditunggangi peri dan elf

Ada sebuah legenda yang mengatakan, Corgi adalah anjing yang disukai oleh makhluk ajaib seperti peri dan elf.

 

Bahkan, mereka akan menggunakan Corgi untuk menarik kereta, dan menjadikannya kuda dalam pertempuran. Menurut legenda, pola-pola pada bulu Corgi adalah garis samar dari pelana dan tali kekang.

5. Mulai dipelihara oleh Keluarga Kerajaan Inggris pada 1933

Ilustrasi anjing CorgiUnsplash/fatty corgi Ilustrasi anjing Corgi

Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa Ratu Elizabeth II memelihara anjing Corgi. Dikutip dari BBC, kecintaannya akan Corgi bermula pada 1933 ketika ia masih berusia 7 tahun.

Pada saat itu, teman-temannya memelihara anjing Corgi. Ini membuatnya ingin memeliharanya juga. Pada tahun tersebut, Pembroke Welsh Corgi adalah ras anjing yang cukup baru di Inggris.

Raja George VI, saat itu masih menjadi Duke of York, menghampiri seorang peternak bernama Thelma Gray. Ia membawa tiga anjing untuk dipilih.

Baca juga: 7 Anjing Paling Setia yang Siap Menemani Pemiliknya Kapan Saja

Keluarga Kerajaan memilih seekor anjing Corgi kecil yang dinamakan Rozavel Golden Eagle. Namun, sahabat bulu ini lebih dikenal sebagai Dookie karena para staf kerajaan mendengar kabar, Duke of York akan menjadi pemiliknya.

6. Ada 14 generasi Corgi dibesarkan oleh Keluarga Kerajaan Inggris

Pada 1944, Ratu Elizabeth II memelihara seekor Corgi bernama Susan. Tak lama, Keluarga Kerajaan Inggris menghubungi Gray kembali untuk mencarikan pasangan bagi Susan.

Mereka pun mendapatkan anjing yang dinamakan Rozavel Lucky Strike. Sejak saat itu, Rozavel Lucky Strike dan Susan mendirikan Windsor Pembroke Corgi yang berlanjut selama 14 generasi.

Nama-nama anjing Corgi dalam Windsor Pembroke Corgi adalah Sugar, Honey, Sherry, Whisky, Bee, Heather, Buzz, Foxy, Tiny, Mask, Cindy, Rufus, Brush, Pickles, Tinker, Windsor Loyal Subject, Jolly, Geordie, Sweep, Socks, Blackie, dan Shadow.

 

Ilustrasi anjing CorgiUnsplash/Yifei Tsui Ilustrasi anjing Corgi

Kemudian Chipper, Smoky, Piper, Fable, Myth, Spark, Kelpie, Dash, Ranger, Diamond, Apollo, Harris, Fay, Mint, Phoenix, Pundit, Rush, Dime, Dawn, Dipper, Disco, dan Flora.

Baca juga: Hindari, Ini 10 Ras Anjing yang Tidak Boleh Tidur Bersama Pemiliknya

Selanjutnya adalah Windsor Quiz, Minnie, Emma, Dagger, Dipper, Jay, Linnet, Martin, Plover, Wren, Willow, Rose, Laurel, Larch, Jasmine, Holly, Cedar, dan Bramble.

7  Memiliki arti di balik namanya

Dikutip dari The Scotsman, ternyata nama “Corgi” memiliki arti tersendiri. Dalam bahasa Walse, “cor” adalah kerdil, sementara “gi” adalah anjing. Jadi, “Corgi” adalah anjing kerdil.

8. Datang dengan beragam warna

Disadur dari Rover, anjing Corgi memiliki berbagai macam warna, yakni coklat sable, warna merle yang identik dengan tampilan berbintik, tri-colored, merah, hitam, belang-belang (brindle), dan coklat kekuningan (fawn) dengan tanda berwarna putih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com