Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/08/2022, 17:19 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Anjing Finnish Lapphund juga setia, mudah bergaul, dan cerdas. Mereka bisa berkemauan keras dan cenderung menggonggong.

Bulu ganda mereka yang panjang, padat, dan tahan cuaca membuat mereka tetap hangat di iklim yang keras. Dengan demikian, mereka tidak cocok untuk hidup di iklim yang lebih panas.

Baca juga: 8 Fakta Menarik Anjing Beagle, Melacak Kejahatan dan Deteksi Kehamilan

Bulu anjing ini banyak rontok dan perlu disisir secara teratur.

Ilustras ras anjing Broholmer.PIXABAY/CELY_ Ilustras ras anjing Broholmer.

2. Broholmer

Salah satu dari lima ras anjing asli Denmark, Broholmer tipe mastiff besar telah ada selama ratusan tahun. Ukuran dan kekuatannya membuatnya menjadi anjing penjaga yang populer di rumah-rumah besar dan perkebunan.

Broholmer dikenal sebagai anjing besar yang jinak dan penyayang.

Meskipun mereka waspada dan kuat, mereka menjadi hewan peliharaan keluarga yang hebat dengan pelatihan dan sosialisasi yang tepat.

Baca juga: Mengenal Anjing Doberman, dari Sejarah, Kepribadian, hingga Perawatan

Setelah Perang Dunia II, Broholmer menghadapi kepunahan, tetapi sekelompok penggemar anjing yang berdedikasi bekerja untuk menyelamatkan ras anjing ini. Meski jarang terlihat di luar Denmark, jumlah Broholmer terus bertambah.

Ilustrasi ras anjing Finnish Spitz.UNSPLASH/PAT MOIN Ilustrasi ras anjing Finnish Spitz.

3. Finnish Spitz

Finnsih Spitz mungkin tidak begitu dikenal dibandingkan Finnish Lapphund, tetapi anjing-anjing kecil ini tetap penuh karakter.

Pemburu secara tradisional menggunakannya untuk membunyikan lokasi burung yang tersembunyi di pepohonan.

Jika Anda mencari anjing yang pendiam, maka singkirkan anjing ini dari daftar Anda. Mereka sering menjadi juara dalam menggonggong.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com