Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/07/2022, 20:54 WIB
Siti Nur Aeni ,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Herbisida adalah senyawa yang digunakan untuk menghambat pertumbuhan gulma. Umumnya, herbisida diaplikasikan dengan cara disemprot menggunakan alat semprot punggung atau knapsack sprayer.

Alat tersebut secara tidak langsung turut mempengaruhi efektivitas herbisida. Jika alat berfungsi dengan baik, maka herbisida bisa diaplikasikan dengan baik.

Lantas, bagaimana cara merawat sprayer herbisida agar berfungsi dengan baik dan tahan lama? Mengutip dari Repositori Kementerian Pertanian, Sabtu (30/7/2022), berikut penjelasan lengkapnya.

Baca juga: Catat, Ini Cara Menggunakan Herbisida yang Benar agar Efektif

Ilustrasi menyemprotkan herbisida. SHUTTERSTOCK/VALENTIN VALKOV Ilustrasi menyemprotkan herbisida.

Bagian-bagian sprayer herbisida

Sebelum memahami cara merawat alat semprot herbisida, ada baiknya kita pelajari terlebih dahulu bagian-bagian sprayer. Secara umum, komponen yang ada dalam alat penyemprot herbisida yaitu tangki, pengaduk, pompa, pengatur tekanan, saringan, pengukur tekanan, boom dan nosel.

Dari komponen tersebut, nosel dan saringan menjadi bagian yang memerlukan perawatan ekstra. Pasalnya, pada bagian ini biasanya sering terjadi penyumbatan oleh larutan herbisida yang mengkristal.

Jika penyumbatan tidak segera diatasi, maka alat tersebut akan sulit mengeluarkan cairan herbisida. Untuk mencegah penyumbatan pada nosel sprayer, maka alat harus selalu dibersihkan setelah digunakan.

Baca juga: Herbisida adalah Obat untuk Gulma, Begini Efeknya

Perlu diperhatikan juga bahwa alat penyemprot yang digunakan untuk herbisida, tidak boleh digunakan untuk pestisida atau fungisinya. Sprayer yang digunakan secara bersamaan tanpa dibersihkan terlebih dahulu, bisa berpengaruh terhadap tanaman yang disemprot.

Misalnya, sprayer baru saja digunakan untuk herbisida. Lalu, Anda lupa tidak membersihkannya dan langsung menggunakannya untuk aplikasi pestisida. Akibat dari tindakan tersebut, tanaman bisa mati karena dalam sprayer masih ada sisa-sisa herbisida.

Ilustrasi pengaplikasian herbisida. SHUTTERSTOCK/KRITCHAI7752 Ilustrasi pengaplikasian herbisida.

Tips merawat sprayer herbisida

Cara merawat sprayer herbisida penting untuk dilakukan. Tujuannya agar alat bisa digunakan dalam waktu yang lama dan fungsinya tidak berubah.

Berikut ini sejumlah tips merawat sprayer yang bisa Anda terapkan. 

  1. Simpan alat pada tempat khusus. Jangan simpan sprayer bersama mesin pertanian. Jika sprayer terbuat dari bahan plastik, pastikan menyimpan pada tempat yang tidak terkena sinar matahari langsung.
  2. Cuci bersih sprayer yang telah digunakan. Pastikan seluruh komponen telah bersih dari residu herbisida.
  3. Keringkan alat yang sudah dicuci.
  4. Pada bagian pompa, bersihkan dengan hati-hati. Selain itu, pada saat menggunakan psrayer, pastikan gerakan pompa dilakukan secara konsisten dan seimbang agar pompa tidak mudah rusak.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

Pets & Garden
Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Home Appliances
6 Varietas Aglonema yang Cocok di Kebun dan Ruangan

6 Varietas Aglonema yang Cocok di Kebun dan Ruangan

Pets & Garden
Mudah, Begini Cara Membuat Sabun Cuci Baju di Rumah

Mudah, Begini Cara Membuat Sabun Cuci Baju di Rumah

Do it your self
Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Dicat

Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Dicat

Do it your self
5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

Housing
7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

Decor
6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

Do it your self
6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

Decor
3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

Home Appliances
Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Do it your self
Mudah, Cara Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua

Mudah, Cara Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua

Pets & Garden
5 Barang Kamar Tidur yang Sebaiknya Dibeli Bekas

5 Barang Kamar Tidur yang Sebaiknya Dibeli Bekas

Housing
Mesin Cuci Bukaan Depan Vs Mesin Cuci Bukaan Atas, Mana yang Terbaik?

Mesin Cuci Bukaan Depan Vs Mesin Cuci Bukaan Atas, Mana yang Terbaik?

Home Appliances
7 Perawatan Kulkas yang Dapat Menurunkan Tagihan Listrik

7 Perawatan Kulkas yang Dapat Menurunkan Tagihan Listrik

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com