Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/02/2022, 22:54 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bedak bayi merupakan jenis bedak yang dimanfaatkan untuk menjaga kulit bayi dari kelembapan dan membuatnya harum.

Namun, dibalik fungsi utamanya tersebut, bedak bayi dapat dimanfaatkan untuk berbagai hal yang tak disangka.

Mulai dari merawat buku yang lembap hingga mengatasi bau apek, ada banyak hal yang bisa kamu manfaatkan dari bedak bayi.

Baca juga: Membasmi Semut Bisa Pakai Bedak Bayi, Begini Caranya

Dilansir dari My Baby, Senin (7/2/2022), berikut ini adalah ragam hal yang dapat dimanfaatkan dari bedak bayi.

Ilustrasi noda minyak pada seprai hotel.SHUTTERSTOCK/C.APHIRAK Ilustrasi noda minyak pada seprai hotel.
Atasi noda minyak di pakaian

Ketika pakaianmu terpapar noda minyak, taburkan bedak bayi untuk menyerap minyak. Setelah itu cuci pakaianmu seperti biasa.

Merawat koleksi buku

Koleksi buku yang telah lama disimpan di dalam rak bisa saja menjadi lembap dan berjamur.

Untuk hal ini, kamu bisa memanfaatkan bedak bayi untuk merawat buku-buku yang lembap dan berjamur.

Baca juga: Bedak Tabur hingga Kopi Bisa Atasi Efek Tanaman Beracun, Caranya?

Keluarkan buku dari rak atau lemari buku dan jemur sesaat di udara terbuka. Selanjutnya taburkan bedak bayi di antara halaman buku.

Diamkan selama beberapa jam, lalu singkirkan sisa-sisa bedak dengan lembut. Setelah melakukan cara ini, koleksi bukumu akan kembali segar dan terlihat baru.

Mengatasi rambut lepek

Kondisi rambut yang lepek tentu membuat siapa pun merasa tak nyaman. Untuk mengatasinya, kamu bisa memanfaatkan bedak bayi.

 

Taburkan bedak bayi pada rambut yang lepek secara merata. Dalam beberapa waktu minyak akan terserap dan rambut yang lepek terasa lebih segar.

Menjauhkan gerah saat si kecil tidur

Baca juga: 7 Manfaat Lain dari Kapur Barus yang Mungkin Tidak Kamu Sangka

Hawa bisa memengaruhi kenyamanan bayi saat tidur karena kegerahan. Namun, menyetel AC terlalu dingin juga kurang baik untuknya.

Agar si kecil tidur dengan nyaman, taburkan bedak bayi di atas seprai tempat ia tidur.

Hilangkan bau apek di laci

Bau apek yang muncul di laci dapat terasa mengganggu. Untuk menghilangkan bau apek di laci, taburkan bedak bayi pada alas permukaan laci.

Jangan khawatir, bedak bayi tidak akan memberi aroma yang menyengat seperti kamper.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com