Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpaksa Bekerja di Kamar Tidur? Perhatikan 3 Hal Ini

Kompas.com - 05/02/2022, 07:14 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tetap beraktivitas di rumah adalah salah satu langkah pencegahan yang tepat untuk menurunkan risiko penularan virus corona (Covid-19). Kondisi ini pun akhirnya mengubah sejumlah kegiatan sehari-hari.

Salah satunya adalah bekerja dari rumah atau work from home (WFH). Banyak di antara kita memilih bekerja di kamar tidur selama merebaknya pandemi Covid-19 sejak awal 2020 lalu.

Meskipun nyaman, ternyata bekerja di kamar tidur juga memberikan efek yang kurang baik bagi kualitas tidur kita. Dilansir dari Well and Good, Sabtu (5/2/2022), ada kemungkinan Anda menghadapi gangguan tidur jika bekerja di kamar tidur sepanjang hari.

Baca juga: Produktif Selama WFH, Letakkan 3 Tanaman Ini di Meja Kerja

Ilustrasi bekerja dari rumah, bekerja di kamar tidur. PEXELS/ANDREA PIACQUADIO Ilustrasi bekerja dari rumah, bekerja di kamar tidur.

“Saya bukan penggemar berat berlama-lama di tempat tidur, karena menghabiskan lebih banyak waktu di tempat tidur sebenarnya dapat memperburuk insomnia bagi sebagian orang,” Shelby Harris, pakar kesehatan tidur dan penulis The Women's Guide to Overcoming Insomnia.

Menurut Harris, tempat tidur dan kamar tidur ditujukan untuk beristirahat dan menjalin hubungan romantis dengan istri atau suami.

Namun demikian, bagaimana jika Anda terpaksa harus bekerja di kamar tidur atau tempat tidur?

Misalnya karena Anda tinggal di kamar kos atau apartemen maupun rumah kecil di mana ruangan sangat terbatas.

Baca juga: Fabelio Menawarkan Ragam Furnitur yang Nyaman untuk WFH

“Sebagian besar dari kita merasa lebih cemas dari biasanya mengingat situasi Covid-19 saat ini, jadi kuncinya Anda memperkuat hubungan mental antara tempat tidur dan tidur. Itu berarti menghindari bekerja ke tempat tidur dan segala kekhawatiran,” ujar Lisa Artis, wakil CEO Sleep Charity, sebuah organisasi yang berbasis di Inggris untuk mempromosikan kesehatan tidur bagi anak-anak dan orang tua.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com