Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/01/2022, 19:58 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menyiram tanaman dengan air merupakan kegiatan yang perlu dilakukan untuk memastikan kehidupan dan pertumbuhan tanaman.

Namun, menyiramkan air terlalu banyak atau overwatering justru dapat memberikan dampak buruk bagi tanaman.

Oleh karena itu, pastikan proses penyiraman air ke tanaman dilakukan dengan tepat dan seperlunya, tidak terus-menerus atau terlalu sering.

Dilansir dari beberapa sumber, Senin (17/1/2022), berikut ini adalah tanda-tanda tanaman terlalu banyak disiram air.

Media tanam atau tanahnya sangat basah

Apabila kondisi media tanam atau tanahnya sangat basah, ini menandakan tanaman disiram terlalu banyak air.

Untuk memastikannya lebih jauh, masukkan jari tanganmu ke dalam media tanam. Jika jarimu terasa basah dan seperti menyentuh air, jangan lagi menyiramkan air ke tanaman, tunggu sampai kering.

Tanaman yang sudah layu dapat dicoba untuk diselamatkan menggunakan air gula.FREEPIK/STOCKVAULT Tanaman yang sudah layu dapat dicoba untuk diselamatkan menggunakan air gula.
Media tanam basah dan daun tanaman layu

Ketika media tanam atau tanah basah dan daun tanaman layu, ini jelas menandakan tanaman kelebihan air atau terlalu banyak disiram air.

Mengalami busuk akar

Busuk akar merupakan permasalahan atau penyakit pada tanaman yang bisa disebabkan oleh penyiraman air terlalu banyak.

Ciri dari tanaman yang terkena busuk akar adalah akarnya tampak gelap dan lembek saat disentuh.

Air yang terlalu banyak dapat menyebabkan kondisi akar kekurangan oksigen, yang kemudian membuat akar mati.

 

Saat mati, akar akan membusuk kemudian akan menyebar ke akar yang lebih sehat dan akhirnya akar sehat tersebut juga mati.

Ilustrasi bercak-bercak hitam pada daun tanaman akibat jamur.SHUTTERSTOCK/FLOKI Ilustrasi bercak-bercak hitam pada daun tanaman akibat jamur.
Bintik coklat di daun tanaman

Tanda tanaman disiram terlalu banyak air selanjutnya adalah adanya bintik coklat pada daunnya.

Jika daun menyerap terlalu banyak air, itu membuat sel-selnya akan menjadi jenuh dan pecah, sehingga menyebabkan terbentuknya bintik-bintik yang coklat.

Tapi, bintik-bintik berwarna gelap pada daun juga bisa menjadi tanda tanaman kekurangan air.

Untuk membedakannya, tanaman yang sepanjang tepi daunnya menjadi berwarna coklat biasanya menandakan tanaman kekurangan air.

Sementara bercak di tengah daun merupakan tanda tanaman kelebihan air atau terlalu sering disiram.

Daun menguning

Daun tanaman yang menguning juga menjadi tanda tanaman disiram terlalu banyak air.

Batang mulai lembek

Apabila batang tanaman mulai terasa lembek saat disentuh, ini juga menjadi tanda lain dari tanaman yang disiram terlalu banyak air.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

Decor
Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Do it your self
5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

Decor
5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

Decor
5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

Housing
5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Home Appliances
5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

Home Appliances
Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com