Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Ide Renovasi Jendela Rumah yang Ramah Anggaran

Kompas.com - 17/12/2021, 07:54 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jendela adalah salah satu fitur penting dari setiap rumah dan menjadi fitur rumah yang dapat dilihat orang dari luar. 

Tanpa jendela rumah terasa kurang lengkap dan tidak menarik. Pasalnya, jendela bisa mempercantik tampilan rumah. 

Baca juga: 4 Tanda Perlu Mengganti Jendela Rumah

Jendela berfungsi sebagai sirkulasi udara dan cahaya alami masuk ke rumah. Tanpa jendela rumah bisa terasa pengap, gelap, bahkan menjadi lembap. 

Namun, jendela yang kusam dapat memperburuk tampilan rumah sehingga perlu melakukan pembaruan jendela guna menyegarkan kembali tampilan rumah. Sayangnya, memperbarui jendela bisa memakan cukup biaya.

Namun, tak perlu khawatir, berikut ide kreatif merenovasi jendela rumah yang ramah anggaran dikutip dari My Decorative, Jumat (17/19/2021). 

Baca juga: Tak Perlu Tukang, Ini Cara Mengecat Ulang Kusen Jendela Kayu 

Jendela berwarna 

Ilustrasi jendela rumah.SHUTTERSTOCK/SIMON BRATT Ilustrasi jendela rumah.
Jendela berwarna selalu menambah kesan positif pada rumah. Anda bisa memilih jendela yang memiliki kaca sedikit berwarna, yang menjadikannya pilihan sempurna bagi kebanyakan orang.

Jika tinggal di daerah dengan banyak cahaya dan tidak ingin diganggu oleh cahaya saat tidur, jendela berwarna ini akan melakukan pekerjaan tersebut. 

Baca juga: Trik Mendekorasi Jendela Kecil di Dalam Ruangan agar Tampak Besar

Jendela kayu

Kaca jendela kayu lebih serbaguna. Anda bisa mengecatnya dengan warna berbeda dan ini terlihat lebih elegan.

Jika ingin jendela terlihat elegan dan klasik, pastikan memiliki jendela kayu. Ini terlihat sangat menakjubkan, dapat direnovasi nantinya, juga tidak menghabiskan banyak uang.

Pilih kaca bertekstur untuk jendela

Saat ini, orang sering memilih kaca bertekstur untuk jendela. Ini menambahkan sedikit perubahan dalam desain dan membuat jendela terlihat lebih baik.

Kaca jendela ini juga bisa menjadi penghalang cahaya jika tidak ingin cahaya masuk ke rumah secara langsungs sehingga dapat melindungi furnitur kayu yang ditempatkan tepat di samping jendela. 

Baca juga: Ragam Penutup Jendela Kamar Mandi agar Cantik dan Privasi Terjaga

Cari beberapa jendela yang berbeda 

Menggunakan cahaya alami di siang hari bisa membantu sebagai cara menghemat energi listrik. FREEPIK/TOPNTP26 Menggunakan cahaya alami di siang hari bisa membantu sebagai cara menghemat energi listrik.
Memiliki lebih banyak jendela di rumah adalah nilai tambah karena bisa meningkatkan ventilasi dan membantu menerangi ruangan.

Kebanyakan orang suka memiliki ruangan yang terang dan memiliki beberapa jendela di dalam ruangan bisa menjadi solusi sempurna dalam hal ini.

Namun, sebaiknya menggunakan jendela dengan desain atau model yang berbeda sehingga semakin membuat ruang menarik. 

Baca juga: Meja Kerja Menghadap Jendela Tidak Bagus Menurut Feng Shui

Pilih jendela geser

Jendela geser merupakan pilihan yang lebih baik karena fungsinya yang mudah dan tidak merepotkan. Jendela geser juga membuat rumah terlihat menarik serta simple. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

Housing
Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Decor
Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Do it your self
6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

Housing
6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

Pets & Garden
Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Do it your self
5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

Housing
Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Do it your self
5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

Pets & Garden
5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

Pets & Garden
6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

Decor
6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

Decor
Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Decor
5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com