Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Dibuang, Skincare Kedaluwarsa Bisa Digunakan Membersihkan Rumah

Kompas.com - 17/11/2021, 17:34 WIB
Abdul Haris Maulana,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Skincare telah menjadi kebutuhan penting bagi sebagian besar orang, terutama para wanita. Penggunaan skincare secara rutin bisa membuat kondisi kulit tetap sehat dan terawat.

Namun, ketika produk skincare sudah kedaluwarsa, siapa pun pasti enggan dan takut menggunakannya karena bisa berisiko buruk bagi kulit.

Meski begitu, produk skincare yang sudah kedaluwarsa masih bisa dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan membersihkan rumah.

Dilansir dari beberapa sumber, Rabu (17/11/2021), berikut berbagai manfaat skincare kedaluwarsa untuk membersihkan rumah

Baca juga: 6 Manfaat Kantung Teh Bekas untuk Membersihkan Rumah

Micellar water

Micellar water yang kedaluwarsa bisa dimanfaatkan sebagai bahan pembersih perabotan berbahan porselen.

Cukup tuangkan micellar water yang sudah kedaluwarsa ke kain lap bersih, lalu lap permukaan perabotan porselen untuk mengangkat debu dan bercak mengering. 

Baca juga: 3 Cara Menggunakan Boraks untuk Membersihkan Rumah

Moisturizer

Moisturizer atau pelembap kedaluwarsa bisa digunakan sebagai bahan pelembap untuk beragam jenis aksesori berbahan kulit agar tidak dihinggapi jamur dan menjadi rusak.

Meski begitu, perhatikan jenis moisturizer yang hendak digunakan. Pastikan moisturizer tidak mengandung pemutih demi mencegah warna pada bahan peralatan berbahan kulit yang mudah luntur.   

Baca juga: Fungsi dan Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

Toner

Manfaatkan toner kedaluwarsa untuk membersihkan beberapa barang dan perabotan rumah. Bila toner mengandung alkohol, bisa menggunakannya sebagai bahan pembersih kaca, cermin, hingga layar smartphone yang sudah kotor dan bernoda.

Sementara itu, untuk toner yang tidak mengandung alkohol, manfaatkan untuk membersihkan permukaan sepatu dan furnitur

 

Cleansing oil

Cleansing oil atau pembersih wajah kedaluwarsa bisa digunakan untuk mengembalikan kilau pada furnitur kayu. 

Baca juga: Catat, Ini 7 Manfaat Alkohol Gosok untuk Membersihkan Rumah

Sunscreen

Perbedaan sunscreen dan sunblock lainnya adalah dari kandungan bahan.UNSPLASH/BATCH BY WOSCONSIN Perbedaan sunscreen dan sunblock lainnya adalah dari kandungan bahan.
Sunscreen kedaluwarsa bisa digunakan untuk membersihkan bekas stiker, selotip, hingga permen karet.

Cukup oleskan sunscreen pada permukaan yang ingin dibersihkan, lalu seka dengan kain kering. Seketika permukaan tersebut akan menjadi lebih bersih.

Krim wajah

Krim wajah yang sudah kedaluwarsa bisa menjadi bahan pembersih dan mengilapkan sepatu, terutama pada sepatu berwarna.

Oleskan krim wajah ke sepatu, lalu gosok secara merata, dan seketika sepatu akan lebih mengilap dan tampak  seperti baru. 

Baca juga: 6 Tanaman Herbal yang Dapat Membersihkan Rumah

Lip balm

Lip balm yang sudah kedaluwarsa juga bisa digunakan untuk membersihkan sepatu. Namun, cuci sepatu terlebih dahulu seperti biasa, lalu jemur dan keringkan.

Setelah itu, oleskan lip balm ke permukaan sepatu layaknya menyemir sepatu. Kemudian angkat sisa lip balm yang menempel menggunakan kertas tisu atau kain lembut dan lihat hasil terbaik yang diperoleh. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Dicat

Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Dicat

Do it your self
5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

Housing
7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

Decor
6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

Do it your self
6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

Decor
3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

Home Appliances
Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Do it your self
Mudah, Cara Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua

Mudah, Cara Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua

Pets & Garden
5 Barang Kamar Tidur yang Sebaiknya Dibeli Bekas

5 Barang Kamar Tidur yang Sebaiknya Dibeli Bekas

Housing
Mesin Cuci Bukaan Depan Vs Mesin Cuci Bukaan Atas, Mana yang Terbaik?

Mesin Cuci Bukaan Depan Vs Mesin Cuci Bukaan Atas, Mana yang Terbaik?

Home Appliances
7 Perawatan Kulkas yang Dapat Menurunkan Tagihan Listrik

7 Perawatan Kulkas yang Dapat Menurunkan Tagihan Listrik

Home Appliances
5 Cara Merawat Sepatu Kulit agar Tetap Berkilau dan Awet

5 Cara Merawat Sepatu Kulit agar Tetap Berkilau dan Awet

Do it your self
Bawa Hoki, Ini Cara Merawat Tanaman Lucky Bamboo di Dalam Ruangan

Bawa Hoki, Ini Cara Merawat Tanaman Lucky Bamboo di Dalam Ruangan

Pets & Garden
6 Penyebab Pakaian Berbulu

6 Penyebab Pakaian Berbulu

Home Appliances
6 Manfaat Merawat Lidah Mertua di Rumah, Apa Saja?

6 Manfaat Merawat Lidah Mertua di Rumah, Apa Saja?

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com