Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/08/2021, 15:16 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Feng shui adalah filosofi kuno China untuk menyeimbangkan energi di antara Anda dan lingkungan sekitar. Anda pun dapat menggunakan warna-warna sesuai dengan panduan feng shui untuk meningkatkan dan menarik kekayaan dan kemakmuran.

Dilansir dari Love to Know, Jumat (/8/2021), berikut penjelasan mengenai warna-warna dalam feng shui yang dapat meningkatkan dan mendatangkan kemakmuran dan kekayaan.

Lima warna kemakmuran feng shui tradisional

Secara tradisional, ada lima warna feng shui yang terkait dengan kemakmuran, yakni merah, ungu, hijau, hitam, dan biru. Anda dapat menggunakannya dalam kombinasi dengan aksesori dan objek dekorasi untuk tambahan yang tidak mengganggu desain interior rumah.

Baca juga: Akuarium di Kamar Tidur, Apakah Bagus Menurut Feng Shui?

Setiap warna memiliki makna feng shui tertentu yang melekat padanya. Anda dapat menggunakan salah satu atau semua warna ini untuk meningkatkan kekayaan dan kemakmuran.

Ilustrasi kamar tidur dengan warna cat dinding hijau. SHUTTERSTOCK/PIXEL-SHOT Ilustrasi kamar tidur dengan warna cat dinding hijau.

Berikut uraian tentang warna-warna tersebut.

  • Merah dan ungu mewakili elemen api yang menguasai sektor selatan (ketenaran dan pengakuan).
  • Hijau melambangkan unsur kayu yang menguasai sektor timur (kesehatan) dan tenggara (kekayaan).
  • Hitam dan biru mewakili elemen air yang mengatur sektor utara (karier).

Kebanyakan orang mengasosiasikan kemakmuran dengan kekayaan. Saat mempertimbangkan warna terbaik untuk kemakmuran kekayaan, warna hijau, perak, dan emas mewakili mata uang yang sebenarnya.

Baca juga: Menurut Feng Shui, Ini 5 Manfaat Tanaman di Rumah

Anda dapat dengan aman menggunakan salah satu atau semua warna ini untuk meningkatkan kemakmuran dalam hidup.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com