Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/06/2021, 14:00 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Karangan atau buket bunga, termasuk buket bunga mawar, adalah hadiah populer untuk ulang tahun, liburan, pernikahan, dan perayaan lainnya.

Dengan perawatan yang tepat, bunga potong pada buket bisa bertahan seminggu atau lebih, tetapi akhirnya akan mati. Namun, apakah ada cara untuk mengubah bunga yang dipotong kembali menjadi tanaman yang benar-benar tumbuh?

Sebenarnya, Anda bisa menanam bunga mawar dari buket dengan langkah-langkah sederhana. Dilansir dari Gardening Know How, Selasa (15/6/2021), berikut cara menanam bunga mawar dari buket.

Baca juga: Langkah Membuat Buket Bunga Mawar agar Awet di Dalam Vas

Bisakah menanam bunga dari buket?

Bisakah Anda menanam bunga potong? Tidak dalam arti kata yang normal, karena menanam bunga pada buket ke pot tanaman tidak akan memiliki efek positif.

Ilustrasi buket bunga mawar. PIXABAY/JILL WELLINGTON Ilustrasi buket bunga mawar.

Namun, menumbuhkan kembali bunga potong dimungkinkan jika Anda menghilangkan batangnya terlebih dahulu.

Akankah akar bunga potong tumbuh kembali?

Bunga mawar membutuhkan akar untuk tumbuh. Akar menyediakan tanaman dengan air dan nutrisi yang mereka butuhkan untuk bertahan hidup.

Saat Anda memotong bunga, Anda memisahkannya dari akarnya. Namun, banyak bunga potong justru akan tumbuh akar dengan perawatan yang tepat.

Baca juga: 7 Tanaman Hias Bunga Tahan Panas Matahari yang Cocok Ditanam di Pot

Ini berlaku termasuk pada bungabmawar, hydrangea, lilac, dan azalea.

Jika Anda pernah menanam tanaman dengan metode stek, Anda akan memahami dasar-dasar menumbuhkan kembali bunga potong. Anda memotong sepotong batang bunga potong dan mendorongnya untuk berakar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com