Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/12/2020, 12:23 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber Elle Decor

JAKARTA, KOMPAS.com - Pewarnaan merupakan salah satu cara untuk mendekorasi ruangan yang bisa membuat memberikan berbagai nuansa.

Berbagai warna dapat diaplikasikan di ruangan dalam rumah, dan ada beberapa warna yang menjadi dominasi di tahun 2020.

Dilansir dari Elle Decor UK, Selasa (8/12/2020), ada beberapa warna yang mendominasi selama tahun 2020 menurut beberapa desainer interior.

Baca juga: Tips dan Trik Memilih Warna Cat Dinding agar Rumah Lebih Cerah

1. Ocher dan magenta

Menurut Dannielle Colding dari Danielle Colding Design, warna yang mendominasi tahun 2020 ini adalah ocher dan magenta.

Warna magenta yang dipadukan dengan kuning ocher dapat memberikan nuansa semangat yang.

Kedua warna ini juga dapat diaplikasikan dalam elemen dekorasi lainnya seperti tekstil di dalam ruangan yang memiliki warna agak gelap seperti abu-abu.

2. Biru tua atau navy blue

Desainer interior dari Moore House Interios, Ashley Moore mengatakan, navy blue menempati warna yang mendominasi tahun 2020 ini.

Baca juga: Ide Warna Cat Dinding Kamar yang Bisa Jadi Inspirasi

“Saya pikir biru laut akan terus mendominasi sisa tahun ini. Biru itu klasik dan 'netral baru'," ujarnya.

3. Hijau alpukat

Tren warna 2020 juga didominasi dengan warna hijau alpukat, hal ini diungkapkan oleh Elaine Griffin desainer interior daru Elaine Griffin Design.

Warna hijau alpukat ini dapat diaplikasikan di berbagai ukuran rumah, besar ataupun kecil, sebab warna ini memberikan nuansa kenyamanan pada ruangan.

Jika ingin memadukan dnegan warna lain, bisa dikombinasikan warna cerah seperti putih.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com