Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bisakah Ikan Cupang Hidup Berdampingan di Akuarium yang Sama?

Kompas.com - 04/12/2020, 12:20 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Meskipun dikatakan bahwa tidak boleh menyatukan ikan cupang dalam satu akuarium, masih saja ada orang-orang yang mencari cela dan bereksperimen akan hal satu ini.

Dilihat dari Youtube Mauludi Bilang, sebuah percobaan menyatukan 5 ekor ikan cupang jenis half moon ke dalam satu akuarium yang sama dilakukan.

Namun, saat pertama kali dimasukkan, beberapa ikan cupang sudah mulai berkelahi.

Setelah dipantau pada hari ke-2, ikan cupang yang dimasukkan ke dalam akuarium yang sama terlihat sudah tidak aktif berkelahi, tapi bagian ekor beberapa ikan cupang sudah koyak karena efek berkelahi.

Baca juga: Tak Harus Cupang, 5 Ikan Hias Cantik Ini Juga Cocok Dipelihara

Pada hari ke-3, ikan cupang yang disatukan tampak terlihat damai dan biasa saja. Akan tetapi kondisi badan ikan terlihat sobek-sobek.

Akun Youtube tersebut menyebutkan bahwa ikan cupang bisa saja disatukan dalam satu akuarium yang sama, tetapi dengan risiko ekor ikan pasti mengalami sobek atau koyak karena perkelahian.

Bagi kamu yang ingin mencoba menyatukan ikan cupang, sebenarnya bisa saja asal ada aturan yang harus diikuti untuk mencegah tidak adanya pertarungan sampai mati dan intimidasi yang lebih.

Dalam hal ini kamu tidak boleh menyatukan ikan cupang jantan ke dalam akuarium yang sama, karena sudah dijelaskan sebelumnya dapat mengakibatkan pertarungan habis-habisan sampai salah satu di antaranya mati.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com