Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Cara Merombak Ruang Bawah Tanah Tanpa Menghabiskan Banyak Uang

Akibatnya, ruang bawah tanah menjadi lembap, kotor, dan bau. Padahal, jika ruang bawah tanah dirawat dengan benar, maka ruangan ini bisa dimanfaatkan untuk berbagai keperluan, seperti ruang keluarga atau bahkan kamar tidur tambahan.

Menata ulang ruang bawah tanah ternyata tidak sulit dan relatif murah apabila dilakukan dengan cermat. Dilansir dari The Spruce, Selasa (13/2/2024), berikut cara merombak ruang bawah tanah dengan biaya minim.

Mengecat ulang dinding ruang bawah tanah merupakan cara termudah untuk membuat ruangan ini terlihat lebih segar.

Tak hanya area dinding, Nadia Watts, pendiri Desain Interior Nadia Watts bahkan menyarankan untuk mengecat seluruh bagian ruang bawah tanah, termasuk lantai dan langit-langit ruangan.

Mengecat seluruh bagian ruang bawah tanah akan memberikan tampilan yang kohesif dan membuat ruangan terlihat lebih menarik. Watts merekomendasikan untuk menggunakan warna yang berani.

Menurutnya, ruang bawah tanah merupakan tempat yang ideal untuk bereksperimen dengan warna. Jadi, jangan ragu untuk menggunakan warna yang mencolok dan berani.

Tambahkan gorden

Jika ruang bawah tanah memiliki jendela, maka jangan biarkan jendela terbuka begitu saja. Sebaiknya, hias jendela dengan tirai atau gorden.

Pilihlah gorden gantung yang akan membuat ruang bawah tanah terlihat lebih tinggi sekaligus bisa membuat jendela lebih besar. Selain memperindah ruangan, gorden juga bisa menjaga privasi di dalam ruangan tersebut.

Pasang cermin

Cara merombak ruang bawah tanah selanjutnya yaitu pasang cermin di dinding ruang bawah tanah. Watts mengatakan cermin bisa memberikan efek ruangan lebih besar.

Cermin juga bisa memantulkan cahaya dan menyebarkannya ke seluruh ruangan, sehingga ruang bawah tanah akan terasa lebih terang.

Selain itu, cermin juga bisa membuat ruangan terlihat lebih estetik. Terlebih jika cermin yang dipilih memiliki bentuk unik dan menarik.

Ganti lampu

Jika lampu di ruang bawah tanah terlihat kusam, maka sebaiknya segera ganti lampu tersebut dengan lampu yang lebih terang.

Watts menyarankan untuk memasang sconce dan menggunakan lampu meja di ruang bawah tanah. Jangan hanya menggunakan lampu di langit-langit ruangan karena cahayanya tidak cukup untuk menerangi ruangan tersebut.

Apabila hendak menyimpan beberapa barang di ruang bawah tanah, maka sebaiknya pilih rak terbuka sebagai ruang penyimpanan.

Rak terbuka membuat ruangan terasa lebih lapang dan rapi. Selain itu, rak ini juga bisa membuat ruangan terlihat lebih estetik.

Pasang karya seni

Terakhir, cara merombak ruang bawah tanah yaitu memajang karya seni di salah satu sisi dinding ruang bawah tanah.

Watts merekomendasikan untuk memilih karya seni yang ukurannya besar karena akan membuat ruangan terasa lebih luas.

Jika karya seni terlalu mahal, maka belilah karya seni bekas di toko barang bekas atau di e-commerce terpercaya.

https://www.kompas.com/homey/read/2024/02/13/165352476/6-cara-merombak-ruang-bawah-tanah-tanpa-menghabiskan-banyak-uang

Terkini Lainnya

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

Decor
Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Do it your self
5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

Decor
5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

Decor
5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

Housing
5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Home Appliances
5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

Home Appliances
Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke