Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ingin Membasmi Lalat di Rumah? Tanam 9 Tanaman Ini

Lalat juga dapat menyebarkan penyakit, seperti sakit perut dan diare, apabila hinggap di makanan dan minuman di rumah. 

Hal ini karena lalat sering muncul di tempat sampah, kotoran, dan sisa makanan yang membusuk. Maka itu, perlu segera membasmi lalat di rumah dan mencegahnya masuk ke rumah. 

Membasmi lalat di rumah tak selalu menggunakan produk pengusir serangga. Rupanya, ada beberapa tanaman yang dapat mengusir lalat dari rumah. 

Dikutip dari House Digest, Rabu (6/9/2023), berikur sejumlah tanaman pengusir lalat di rumah. 

Lalat tidak menyukai minyak atsiri yang terdapat pada tanaman serai. Minyak atsiri ini mengeluarkan dan menyamarkan bau yang menarik lalat.

Anda bisa menanam tanaman serai di sekitar rumah atau meletakkannya di dalam ruangan. Dapat pula membuat semprotan pengusir lalat dengan mencampurkan air dan minyak serai ke dalam botol semprot. 

Rosemary

Rosemary atau Salvia rosmarinus adalah tanaman yang memiliki banyak manfaat, termasuk membasi lalat di rumah. Tanaman pengusir lalat ini mengeluarkan minyak esensial yang tidak disukai lalat.

Anda bisa menanam rosemary di pot atau di tanah. Rosemary membutuhkan banyak sinar matahari dan tanah yang memiliki drainase baik. 

Tanaman sage di sekitar rumah dengan sinar matahari penuh dan tanah berdrainase baik. Selain itu, bisa membuat semprotan pengusir lalat dengan mencampurkan air dan minyak sage ke dalam botol semprot. 

Pyrethrum

Pyrethrum (Tanacetum coccineum) adalah tanaman bunga yang dapat digunakan untuk mengusir lalat. Pyrethrum mengeluarkan insektisida alami yang tidak disukai lalat.

Pyrethrum berkerabat dekat dengan bunga krisan dan tansy. Tanaman ini memiliki bunga berwarna putih hingga merah yang indah. 

Lavender

Lavender adalah tanaman yang tangguh, mudah dirawat, serta tahan terhadap kekeringan, tanah yang buruk, dan kondisi perkotaan yang tercemar.

Lavender memiliki bunga berwarna ungu yang indah dan harum serta khasiat sebagai pengusir serangga, termasuk lalat.

Anda bisa menanam tanaman pengusir lalata ini di sekitar rumah atau meletakkannya di dalam ruangan. 

Eucalyptus

Eucalyptus adalah tanaman yang dapat digunakan untuk mengusir lalat. Eucalyptus cepat tumbuh hingga ketinggian 10 meter, tapi juga dapat ditanam sebagai tanaman hias dalam pot.

Anda bisa menanamnya di sekitar rumah ata meletakkannya di dalam ruangan dan membuat semprotan pengusir lalat dengan mencampurkan air dan minyak eucalyptus putih.  

Kemangi

Kemangi adalah tanaman yang mudah ditanam di dalam pot atau di luar ruangan dan mudah dirawat. Tanaman kemangi sering digunakan untuk bumbu masakan dan sayuran. Rupanya, kemangi juga  menjadi tanaman pengusir lalat. 

Anda juga bisa membuat semprotan pengusir lalat dengan mencampurkan air dan minyak daun kemangi. 

Catnip

Catnip dikenal sebagai tanaman yang disukai kucing karena bisa memberikan efek menenangkan saat menciumnya. 

Namun, catnip menjadi tanaman pengusir lalat di rumah. Tanaman yang termasuk dalam famili min ini memiliki aroma kuat yang tidak disukai lalat.

https://www.kompas.com/homey/read/2023/09/06/112200076/ingin-membasmi-lalat-di-rumah-tanam-9-tanaman-ini

Terkini Lainnya

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

Decor
Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Do it your self
5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

Decor
5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

Decor
5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

Housing
5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Home Appliances
5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

Home Appliances
Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Do it your self
6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

Pets & Garden
Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke