Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Tips Mudah Menanam Lemon dari Biji

Lantaran memiliki manfaat yang begitu besar, banyak orang yang memilih menanam lemon di kebun atau taman mereka. Namun, ada beberapa faktor yang perlu diperhatikan sebelum menanam lemon.

Dilansir dari Decor Tips, Rabu (11/8/2021), berikut ini tips mudah menanam lemon. 

Mengumpulkan biji lemon

Ada beberapa cara berbeda yang bisa kamu lakukan untuk menanam lemon. Kamu dapat mengumpulkan bijinya sendiri atau membeli pohon lemon muda apabila ingin mempercepat prosesnya.

Jika ingin menanm lemon dari biji, kamu bisa mengambilnya dari lemon yang kamu gunakan di rumah. Cuci biji lemon secara menyeluruh dengan air untuk membersihkannya dari sari buah lemon.

Pastikan biji lemon yang dikumpulkan tidak meninggalkan ampas sari buah lemon yang menempel pada bijinya. Terakhir, masukkan biji lemon yang sudah dibersihkan ke dalam kain lembap dan biarkan selama beberapa hari. 

Kecambah biji lemon dalam pot bunga

Selanjutnya, berkecambah biji lemon dalam pot bunga. Kemudian, setelah pohon lemon cukup besar, pindahkan langsung ke kebun di rumah. 

Lemon tidak tumbuh dengan baik dalam cuaca dingin. Jadi, jika kamu memutuskan menanamnya saat cuaca dingin, sebaiknya menyimpannya dalam pot bunga atau di teras yang terlindungi. 

Lemon menyukai iklim hangat, tetapi juga membutuhkan drainase yang baik. Itulah sebabnya kamu harus meletakkan tanah subur dalam jumlah yang layak di pot bunga agar lemon tumbuh.

Jika menempatkan lemon di teras luar ruangan, bahkan jika memiliki atap, suhu dingin akan mempengaruhi mereka. Cobalah menutupi tanaman lemon dalam pot dengan plastik untuk melindunginya dari dingin dan beku. 

Siapkan tanah di kebun dan pindahkan tanaman lemon

Setelah biji lemon berkecambah dan tumbuh cukup besar, kamu dapat memindahkannya ke kebun. Untuk melakukannya, kamu perlu menyiapkan tanah dengan hati-hati.

Pertama, pilih tempat yang ideal untuk tanaman lemon. Jika memiliki lebih dari satu pohon lemon atau memiliki tanaman lain yang tumbuh di kebun, kamu perlu memisahkannya.

Ini membantu kamu mengidentifikasi spesies tanaman yang berbeda sehingga tidak mencampuradukkannya. 

Agar tanaman lemon tumbuh menjadi kuat dan sehat, kamu harus menggunakan banyak pupuk. Namun, hindari pupuk kimia beracun yang dapat merusak pohon lemon atau menyebabkan penyakit.

Selain iut, lemon juga membutuhkan sistem drainase yang baik. Buat beberapa lubang pada pot agar air lebih mudah mengalir. Setelah menyiapkan tanah, lanjutnya memindahkan tanaman lemon ke kebun. 

Beri banyak air

Lemon membutuhkan banyak air, terlebih pada musim panas. Untuk itu, saat musim hujan atau cuaca dingin, kamu harus menyiraminya secara berkala sekitar seminggu sekali.

Waktunya memanen

Setelah beberapa tahun, tanaman lemon yang kamu tanam akan tumbuh sepenuhnya dan  berbuah banyak. Jangan lupa untuk rutin menyiraminya, memupuknya, dan yang terpenting bersabar merawatnya. 

Setelah buah lemon cukup besar dan berwarna kuning cerah, artinya lemon siap untuk dipanen. Gunakan pemangkas untuk memanen buah lemon dan pangkas kembali cabang-cabang pohon lemon bila perlu.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/08/11/193500276/5-tips-mudah-menanam-lemon-dari-biji

Terkini Lainnya

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

Decor
Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Do it your self
5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

Decor
5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

Decor
5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

Housing
5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Home Appliances
5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

Home Appliances
Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Do it your self
6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

Pets & Garden
Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke