Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kanada Tunjuk Amira Elghawaby Jadi Penasihat Anti-Islamofobia

Kompas.com - 27/01/2023, 11:29 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP

MONTREAL, KOMPAS.com – Pemerintah Kanada menunjuk Amira Elghawaby menjadi perwakilan khusus pertama negaranya untuk memerangi Islamofobia pada Kamis (26/1/2023).

Posisi ini sendiri dibuat setelah Kanada baru-baru ini dirundung beberapa serangan terhadap umat Islam.

Amira Elghawaby adalah seorang jurnalis dan sekaligus aktivis.

Baca juga: Masjid Agung Paris Komplain Pernyataan Islamofobia dari Penulis Perancis

Dia akan mengisi jabatan tersebut dengan tugas sebagai penasihat, pakar, dan perwakilan untuk mendukung dan meningkatkan upaya Pemerintah Kanada dalam memerangi Islamofobia, rasisme sistemik, diskriminasi rasial, dan intoleransi agama.

Elghawaby selama ini dikenal sebagai seorang juru kampanye hak asasi manusia (HAM) yang aktif bersuara.

Dia kini menjabat sebagai direktur komunikasi untuk Yayasan Hubungan Ras Kanada dan menjadi kolumnis untuk surat kabar Toronto Star.

Elghawaby sebelumnya pernah bekerja selama lebih dari satu dekade di penyiar publik CBC.

Perdana Menteri Justin Trudeau memuji penunjukan Elghawaby sebagai langkah penting dalam perjuangan Kanada melawan Islamofobia dan kebencian dalam segala bentuknya.

"Keberagaman benar-benar merupakan salah satu kekuatan terbesar Kanada, tetapi bagi banyak Muslim, Islamofobia terlalu familiar," tambah Trudeau dalam sebuah pernyataan, sebagaimana dikutip dari AFP.

Baca juga: Kasus-kasus Islamofobia Menodai Hubungan India dengan Negara-negara Lain

Selama beberapa tahun terakhir, serangkaian serangan mematikan telah menargetkan komunitas Muslim di Kanada.

Pada Juni 2021, empat anggota keluarga Muslim terbunuh ketika seorang pria menabrak mereka dengan truknya di London, Ontario.

Empat tahun sebelumnya, enam Muslim tewas dan lima lainnya luka-luka dalam serangan di masjid Quebec City.

Dalam posting di Twitter pada Kamis, Elghawaby mencantumkan nama-nama warga Muslim yang tewas dalam serangan baru-baru ini.

Pembentukan penasihat anti-Islamofobia telah direkomendasikan oleh pertemuan puncak nasional tentang Islamofobia yang diselenggarakan oleh pemerintah federal Kanada pada Juni 2021 sebagai tanggapan atas serangan tersebut.

Baca juga: 15 Maret Ditetapkan sebagai Hari Internasional Memerangi Islamofobia, Apa Maksudnya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Internasional
Rangkuman Hari Ke-792 Serangan Rusia ke Ukraina: Jerman Didorong Beri Rudal Jarak Jauh ke Ukraina | NATO: Belum Terlambat untuk Kalahkan Rusia

Rangkuman Hari Ke-792 Serangan Rusia ke Ukraina: Jerman Didorong Beri Rudal Jarak Jauh ke Ukraina | NATO: Belum Terlambat untuk Kalahkan Rusia

Global
PBB: 282 Juta Orang di Dunia Kelaparan pada 2023, Terburuk Berada di Gaza

PBB: 282 Juta Orang di Dunia Kelaparan pada 2023, Terburuk Berada di Gaza

Global
Kata Alejandra Rodriguez Usai Menang Miss Universe Buenos Aires di Usia 60 Tahun

Kata Alejandra Rodriguez Usai Menang Miss Universe Buenos Aires di Usia 60 Tahun

Global
Misteri Kematian Abdulrahman di Penjara Israel dengan Luka Memar dan Rusuk Patah...

Misteri Kematian Abdulrahman di Penjara Israel dengan Luka Memar dan Rusuk Patah...

Global
Ikut Misi Freedom Flotilla, 6 WNI Akan Berlayar ke Gaza

Ikut Misi Freedom Flotilla, 6 WNI Akan Berlayar ke Gaza

Global
AS Sebut Mulai Bangun Dermaga Bantuan untuk Gaza, Seperti Apa Konsepnya?

AS Sebut Mulai Bangun Dermaga Bantuan untuk Gaza, Seperti Apa Konsepnya?

Global
[POPULER GLOBAL] Miss Buenos Aires 60 Tahun tapi Terlihat Sangat Muda | Ukraina Mulai Pakai Rudal Balistik

[POPULER GLOBAL] Miss Buenos Aires 60 Tahun tapi Terlihat Sangat Muda | Ukraina Mulai Pakai Rudal Balistik

Global
Putin Berencana Kunjungi China pada Mei 2024

Putin Berencana Kunjungi China pada Mei 2024

Global
Eks PM Malaysia Mahathir Diselidiki Terkait Dugaan Korupsi 2 Anaknya

Eks PM Malaysia Mahathir Diselidiki Terkait Dugaan Korupsi 2 Anaknya

Global
TikTok Mungkin Segera Dilarang di AS, India Sudah Melakukannya 4 Tahun Lalu

TikTok Mungkin Segera Dilarang di AS, India Sudah Melakukannya 4 Tahun Lalu

Global
Suhu Panas Tinggi, Murid-murid di Filipina Kembali Belajar di Rumah

Suhu Panas Tinggi, Murid-murid di Filipina Kembali Belajar di Rumah

Global
 Paket Bantuan Senjata Besar-besaran AS: Taiwan Senang, China Meradang

Paket Bantuan Senjata Besar-besaran AS: Taiwan Senang, China Meradang

Global
Lolos ke Kontes Miss Argentina, Alejandra Viral Penampilan Muda Meski Usianya 60

Lolos ke Kontes Miss Argentina, Alejandra Viral Penampilan Muda Meski Usianya 60

Global
Ukraina Mulai Gunakan Rudal Balistik Jarak Jauh untuk Serang Rusia

Ukraina Mulai Gunakan Rudal Balistik Jarak Jauh untuk Serang Rusia

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com