Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangkuman Hari Ke-268 Serangan Rusia ke Ukraina: Lewandowski Resah Rudal Hantam Polandia, Perang Ukraina Jadi Masalah Asia Juga

Kompas.com - 19/11/2022, 06:58 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP

KOMPAS.com - Masih ada beberapa hal baru yang terjadi "mewarnai" perang Rusia-Ukraina hari ke-268 pada Jumat (18/11/2022).

Ini termasuk, striker Robert Lewandowski mengatakan bahwa skuad Piala Dunia Polandia terkejut setelah pada awal pekan ini terjadi serangan rudal di tanah airnya yang menyebabkan dua orang tewas.

Selain itu, Presiden Perancis Emmanuel Macron mengatakan kepada para pemimpin negara-negara Asia bahwa perang di Ukraina adalah "masalah Anda" juga.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-267 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Siap Buktikan Tak Terlibat Ledakan Polandia, Rusia Puji Respons AS

Untuk lebih lengkapnya, berikut rangkuman serangan Rusia ke Ukraina hari ke-268 yang dapat Anda simak:

Macron: perang Ukraina adalah masalah Asia juga

Presiden Perancis Emmanuel Macron pada Jumat (18/11/2022) mendesak negara-negara Asia untuk bergabung dalam "konsensus yang meningkat" melawan konflik di Ukraina.

Dia mengatakan hal demikian di sela-sela KTT APEC Thailand.

Sebagaimana dilansir dari AFP, Macron mengatakan kepada para pemimpin negara-negara Asia bahwa perang di Ukraina adalah "masalah Anda" juga.

Macron menyampaikan perang di Ukraina menciptakan banyak destabilisasi.

Swedia konfirmasi pipa Nord Stream bocor karena sabotase

Swedia pada Jumat mengonfirmasi, pipa gas Nord Stream yang meledak dan bocor di bawah Laut Baltik adalah karena sabotase.

Pipa gas Nord Stream bocor pada September 2022.

Pipa tersebut berisi gas alam dari Rusia ke Jerman.

"Analisis yang dilakukan menemukan jejak bahan peledak pada beberapa benda asing yang ditemukan di lokasi ledakan," kata jaksa Mats Ljungqvist yang memimpin penyelidikan awal.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-266 Serangan Rusia ke Ukraina, Gelombang Serangan Rudal Terberat dari Kremlin, Penyelidikan Ledakan Rudal di Polandia

PM Hungaria: sanksi Uni Eropa untuk Rusia adalah langkah menuju perang

PM Hongaria Viktor Orban pada Jumat menyebut, sanksi Uni Eropa terhadap Rusia merupakan "langkah menuju perang".

Dia menggambarkan kebijakan terhadap Rusia itu berbahaya.

Orban telah berusaha untuk mengambil posisi netral sejak Rusia menginvasi Ukraina pada Februari, menolak mengirim bantuan militer Kyiv dan menentang paket dukungan Uni Eropa senilai 18 miliar euro untuk Ukraina .

Halaman:

Terkini Lainnya

Mengapa Angka Kelahiran di Korea Selatan Terus Menurun?

Mengapa Angka Kelahiran di Korea Selatan Terus Menurun?

Internasional
Restoran Ini Buat Tantangan Santap Sayap Ayam Super Pedas, Peserta Wajib Teken Surat Pernyataan

Restoran Ini Buat Tantangan Santap Sayap Ayam Super Pedas, Peserta Wajib Teken Surat Pernyataan

Global
Kesaksian Perempuan yang Disandera 54 Hari di Gaza: Bunuh Saja Saya Secepatnya

Kesaksian Perempuan yang Disandera 54 Hari di Gaza: Bunuh Saja Saya Secepatnya

Internasional
India Tangguhkan Lisensi Belasan Produk Obat Tradisional dari Guru Yoga Populer

India Tangguhkan Lisensi Belasan Produk Obat Tradisional dari Guru Yoga Populer

Global
Perlakuan Taliban pada Perempuan Jadi Sorotan Pertemuan HAM PBB

Perlakuan Taliban pada Perempuan Jadi Sorotan Pertemuan HAM PBB

Global
Rudal Hwasong-11 Korea Utara Dilaporkan Mendarat di Kharkiv Ukraina

Rudal Hwasong-11 Korea Utara Dilaporkan Mendarat di Kharkiv Ukraina

Global
Blinken Desak Hamas Terima Kesepakatan Gencatan Senjata Israel

Blinken Desak Hamas Terima Kesepakatan Gencatan Senjata Israel

Global
Status Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia Terancam Ditangguhkan

Status Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia Terancam Ditangguhkan

Global
Keputusan Irak Mengkriminalisasi Hubungan Sesama Jenis Menuai Kritik

Keputusan Irak Mengkriminalisasi Hubungan Sesama Jenis Menuai Kritik

Internasional
Cerita 5 WNI Dapat Penghargaan sebagai Pekerja Teladan di Taiwan

Cerita 5 WNI Dapat Penghargaan sebagai Pekerja Teladan di Taiwan

Global
Rangkuman Hari Ke-796 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Gagalkan 55 Serangan di Donetsk | Rusia Rebut Semenivka

Rangkuman Hari Ke-796 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Gagalkan 55 Serangan di Donetsk | Rusia Rebut Semenivka

Global
Anak-anak di Gaza Tak Tahan Lagi dengan Panas, Gigitan Nyamuk, dan Gangguan Lalat...

Anak-anak di Gaza Tak Tahan Lagi dengan Panas, Gigitan Nyamuk, dan Gangguan Lalat...

Global
AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

Global
Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskors... 

Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskors... 

Global
ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com