Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Penemuan Popcorn, Berondong Jagung Camilan Andalan Amerika

Kompas.com - 16/12/2021, 13:30 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

Sumber History

KOMPAS.com - Movie time, popcorn time. Tak ada cara paling aduhai dalam menonton sinema kalau tak ada popcorn di dalamnya.

Berondong jagung. Asin, manis, mentega. Jadi makanan ringan yang identik dengan keseharian.

Lalu, dari mana asal muasal dan sejarah popcorn?

Baca juga: Cara Buat Popcorn Mudah Ala Koki Profesional, Cuma Butuh 2 Bahan

Dilansir History, para arkeolog telah menemukan jejak popcorn di makam Peru berusia 1.000 tahun.

Dikatakan bahwa popcorn adalah bagian dari pesta Thanksgiving pertama di Plymouth Colony pada tahun 1621.

Menurut mitos, Squanto sendiri mengajari para peziarah untuk menanam dan memanen jagung, dan mengeluarkan bijinya untuk camilan lezat.

Pemukim awal di Plymouth menanam jagung varietas Flint Utara, dengan biji halus yang tidak cocok untuk ditumbuk.

Tidak ada rujukan kontemporer yang merujuk makanan atau pembuatan popcorn di area itu.

Penyebutan pertama popcorn di Thanksgiving juga tidak muncul sampai sebuah karya fiksi diterbitkan pada tahun 1889, lebih dari 200 tahun kemudian.

Baca juga: Jenis Jagung untuk Bikin Popcorn, Hanya Ada Satu di Indonesia

Jadi, kapan kali pertama manusia memakan popcorn?

Penjelajah Perancis menulis tentang Iroquois yang mengeluarkan biji jagung yang keras ke dalam stoples tembikar yang diisi dengan pasir panas.

Bangsa Iroquois tersebar di seluruh wilayah Great Lakes, jadi kemungkinan pemukim di bagian utara New York, Vermont, dan Quebec adalah pembuat popcorn Eropa-Amerika paling awal.

Pada pertengahan 1800-an, popcorn disukai oleh keluarga sebagai camilan larut malam di depan api unggun, atau saat piknik.

Namun, konsumsi massal suguhan itu tidak begitu masif. Sampai pada tahun 1890-an, seorang pengusaha Chicago bernama Charles Cretors membangun mesin pembuat popcorn pertama.

Baca juga: Resep Popcorn Caramel, Camilan Manis Teman Nonton Film

Cretors adalah pemilik toko permen yang membeli alat pemanggang kacang yang dibuat secara komersial sehingga dia bisa menawarkan kacang panggang segar di tokonya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com