Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

India dan Vietnam Gelar Latihan Bersama di Laut China Selatan

Kompas.com - 19/08/2021, 11:59 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

NEW DELHI, KOMPAS.com – India dan Vietnam menggelar latihan angkatan laut bersama di Laut Cina Selatan pada Rabu (18/8/2021).

Melansir The Times of India, latihan tersebut melibatkan dua kapal tempur India dan satu kapal Vietnam.

Dua kapal India masing-masing adalah kapal perusak berpeluru kendali INS Ranvijay dan dan korvet INS Kora. Sedangkan Vietnam menerjunkan kapal fregat VPNS Ly Thai To.

Baca juga: Kapal Perang Asing di Laut China Selatan Bertambah, India Menyusul Kirim Pasukannya

Juru Bicara Angkatan Laut India Vivek Madhwal mengatakan, kedua kapal tempur milik India tersebut telah tiba di Cam Ranh, Vietnam, pada Minggu (15/5/2021).

Latihan tersebut digelar menjelang latihan gabungan berskala besar yang melibatkan India, AS, Jepang, dan Australia yang dinamakan Malabar 2021 pada 26 hingga 29 Agustus.

Dua kapal India lain, fregat siluman INS Shivalik dan korvet anti-kapal selam INS Kadmatt, juga dikerahkan untuk mengikuti latihan yang digelar di lepas pantai Guam tersebut.

Baca juga: Jerman Kirim Kapal Perang ke Laut China Selatan, Bergabung dengan Negara Barat Lawan China

The Times of India mewartakan, Malabar 2021 bertujuan untuk memperkuat keselarasan strategis guna memastikan kawasan Indo-Pasifik yang bebas, terbuka, aman, dan stabil.

Gugus tugas angkatan laut India juga dijadwalkan untuk melakukan latihan bilateral dengan Filipina, Singapura, dan Indonesia di hari-hari mendatang.

"Sebagai bagian dari hubungan pertahanan India-Vietnam yang kuat, latihan reguler dan pertukaran telah meningkatkan interoperabilitas antara kedua angkatan laut," kata seorang perwira angkatan laut India.

Baca juga: Kapal Perang Inggris Memasuki Laut China Selatan, Media China Singgung Soal Kolonialisme

Sebelumnya, India juga dilaporkan menawarkan rudal jelajah supersonik BrahMos serta sistem pertahanan rudal permukaan-ke-udara Akash ke Vietnam.

Tawaran tersebut dilatarbelakangi kerja sama pertahanan yang menjadi komponen vital dari kemitraan strategis komprehensif antara kedua negara.

The Times of India melaporkan, tawaran tersebut juga merupakan kewaspadaan antara India dan Vietnam atas aktivitas China di Indo-Pasifik.

Baca juga: Diancam Beijing, Kapal Induk Inggris Tetap Masuk Laut China Selatan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com