Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tampung Aspirasi WNI, KJRI Los Angeles Adakan Program "Konjen Menyapa"

Kompas.com - 17/07/2020, 15:31 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

LOS ANGELES, KOMPAS.com - Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Los Angeles menghadirkan kegiatan "Konjen Menyapa", dalam rangka menampung aspirasi WNI di wilayah kerjanya.

“Sejak awal pandemi Covid-19, KJRI Los Angeles secara rutin menyapa masyarakat/diaspora dan mahasiswa Indonesia di Wilayah Kerja melalui platform virtual,” tutur Juru Bicara KJRI Los Angeles Ardian B Nugroho saat membuka acara.

Dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, kegiatan ini disebut sebagai upaya KJRI Los Angeles untuk tetap hadir memberikan perlindungan dan mendengar aspirasi masyarakat/diaspora dan mahasiswa Indonesia di Wilayah Kerja.

Baca juga: Kebakaran Hutan di Pantai Barat AS, KJRI LA Pastikan WNI Aman

Pertemuan virtual ini dimanfaatkan untuk menyebarluaskan berbagai kebijakan pemerintah Indonesia dan Kantor Perwakilan RI di masa pandemi Covid-19.

“Di tengah pandemi saat ini, mobilitas sosial diminimalkan dan dibatasi oleh peraturan-peraturan yang diterapkan negara bagian, county, dan bahkan kota di Amerika Serikat, maka platform virtual merupakan jawaban untuk memberikan pelayanan dan menjawab pertanyaan para masyarakat/diaspora dan mahasiswa Indonesia di luar negeri,” sambung Ardian.

Layanan Perpanjangan Paspor Drive-Thru, kebijakan penerbitan visa/izin tinggal bagi warga negara asing di Indonesia, dan prosedur kedatangan WNI di pintu kedatangan di Indonesia di masa pandemi Covid-19 menjadi pokok bahasan utama pertemuan virtual.

Baca juga: Upacara Memorial George Floyd Berjalan Damai, KJRI Chicago Pastikan WNI Aman

“Pada pertemuan tadi, kami mencatat kehadiran perwakilan masyarakat/diaspora dan mahasiswa Indonesia dari Arizona, California bagian Selatan, Colorado, Hawaii, Nevada bagian Selatan, Hawaii, dan Utah turut hadir."

"Hal tersebut menunjukkan pentingnya diseminasi informasi mengenai kebijakan pemerintah Indonesia dan Kantor Perwakilan Indonesia menyikapi pandemi Covid-19."

“Bagi masyarakat/diaspora dan mahasiswa Indonesia yang tidak berkesempatan bergabung pada sesi virtual meeting,kegiatan tersebut juga ditayangkan di platform Facebook dan dapat
diakses kapan saja,” jelas Ardian dikutip dari siaran pers KJRI LA.

Hingga kini Amerika Serikat masih menjadi negara dengan jumlah kasus virus corona terbanyak di dunia.

“Konsul Jenderal RI Saud P Krisnawan juga selalu menekankan pentingnya mematuhi protokol kesehatan setempat kepada seluruh masyarakat kita di Wilayah Kerja,” tutup Ardian.

Baca juga: Demo Rusuh atas Kematian George Floyd, KJRI Chicago Pastikan WNI Aman

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com