Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Warga Portland Temukan Penutup Pintu Alaska Airlines yang Lepas Saat Terbang

Bagian pesawat Alaska Airlines lepas saat mengudara pada Jumat (5/1/2024) sehingga pesawat Boeing 737 Max 9 itu harus mendarat darurat di Oregon.

Otoritas setempat kemudian mencari penutup pintu pesawat itu di Portland, lokasi burung besi tersebut berangkat

Dikutip dari BBC, Bob yang berprofesi sebagai guru melaporkan penemuan penutup pintu pesawat di halaman rumahnya itu kepada tim penyelidik.

Sekitar 171 pesawat Boeing 737 Max 9 saat ini dilarang terbang sementara karena masih dilakukan pemeriksaan keselamatan.

Kronologi bagian pesawat Alaska Airlines lepas

Pesawat yang membawa 177 penumpang dan awak ini mengalami masalah yakni bagian badan terlepas usai beberapa menit lepas landas dari bandara Portland menuju Kota Ontario di negara bagian California.

Meski demikian, pesawat dapat kembali mendarat darurat di bandara Portland dengan selamat.

"Ada ledakan sangat keras di bagian kiri belakang pesawat dengan suara whoosh dan semua masker udara keluar," kata Evan Smith, salah satu penumpang.

"Mereka bilang ada anak di barisan itu yang bajunya terlepas dan keluar dari pesawat tetapi dipegangi ibunya agar tidak terbawa keluar," imbuhnya.

Penumpang lain, Elizabeth Lee menambahkan bahwa beberapa bagian pesawat lepas dan angin bertiup sangat kencang.

"Tapi semua orang sudah duduk di kursi masing-masing dan mengenakan sabuk pengaman," terangnya.

Pesawat Alaska Airlines 1282 mencapai ketinggian 16.000 kaki (4.876 m) saat akan mendarat darurat, menurut data pelacakan penerbangan.

Regulator penerbangan AS yaitu FAA pada Sabtu (6/1/2024) menangguhkan operasional sejumlah pesawat Boeing 737 MAX 9 untuk pemeriksaan keselamatan.

https://www.kompas.com/global/read/2024/01/08/134731470/warga-portland-temukan-penutup-pintu-alaska-airlines-yang-lepas-saat

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke