Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER GLOBAL] New York Siaga Tinggi | Deklarasi Rusia-China

Di bawahnya ada deklarasi Rusia-China yang menuduh Amerika Serikat merusak keamanan global, dan Slovakia ditawari jet tempur oleh AS dengan hanya sepertiga harga.

Sementara itu, seorang janda di Meksiko membuat pembunuh suaminya jatuh cinta demi menyusun rencana balas dendam.

Rangkuman artikel Populer Global sepanjang Rabu (22/3/2023) hingga Kamis (23/3/2023) pagi dapat Anda baca di bawah ini.

1. Situasi New York Jelang Isu Trump Ditangkap: Polisi Siaga Tinggi, Pasang Barikade

Polisi New York (NYPD) siaga tinggi jelang isu penangkapan mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump yang kabarnya akan ditangkap pada Selasa (21/3/2023).

Barikade didirikan di dekat Trump Tower, tetapi hari telah berlalu dan tidak ada tanda-tanda penangkapan atau dakwaan.

Trump mengeklaim akan ditangkap pada 21 Maret 2023 atas kasus uang tutup mulut yang dibayarkan kepada bintang porno Stormy Daniels jelang pilpres AS 2016, mengenai hubungan gelap mereka pada 2006.

Baca selengkapnya di sini.

2. Deklarasi Rusia-China: Tuduh AS Rusak Keamanan Global dan Prihatin Kehadiran NATO di Asia

Presiden China Xi Jinping pada Selasa (21/3/2023) mengatakan, dirinya telah menandatangani kesepakatan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin untuk membawa hubungan kedua negara ke dalam era baru kerja sama.

"Kami menandatangani pernyataan untuk memperdalam kemitraan strategis dan hubungan bilateral yang memasuki era baru," kata Xi setelah pembicaraan dengan Putin di Istana Kepresidenan Kremlin di Moskwa.

Sebagaimana diberitakan AFP, deklarasi yang ditandatangani oleh Xi Jinping dan Putin itu salah satunya menyatakan bahwa Rusia dan China menuduh Amerika Serikat (AS) telah merusak keamanan global.

Baca selengkapnya di sini.

3. Setelah Kirim Jet Tempur Tua ke Ukraina, Slovakia Ditawari AS Helikopter Tempur, Cukup Bayar Sepertiga

Slovakia mendapat tawaran dari AS berupa 12 helikopter tempur Bell AH-1Z Viper baru setelah negara tersebut mengirim jet tempur MiG-29 tua ke Ukraina.

Hal tersebut diungkapkan oleh Menteri Pertahanan Slovakia Jaroslav Nad pada Rabu (22/3/2023) melalui Facebook, sebagaimana dilansir Reuters.

Selain 12 unit helikopter Bell AH-1Z Viper, tawaran itu juga mencakup suku cadang, pelatihan, dan lebih dari 500 rudal AGM-114 Hellfire II.

Baca selengkapnya di sini.

4. Janda Bikin Pembunuh Suaminya Jatuh Cinta, Susun Rencana Balas Dendam Bertahun-tahun

Seorang janda di Cienaga de Oro, Cordoba, Kolombia, kehilangan suaminya karena dibunuh oleh bos jaringan kriminal lokal.

Janda yang tidak disebutkan identitasnya tersebut menghabiskan waktunya menyusun strategi balas dendam selama bertahun-tahun lamanya agar bos bernama Ruben Dareo Viloria Barrios alias Juancho tersebut dijebloskan ke penjara.

Dilansir dari Oddity Central, Senin (20/3/2023), cerita bermula saat Juancho masih menjadi bos jaringan kriminal besar di Cienaga de Oro. Oleh warga setempat, dia digambarkan sebagai orang religius.

Baca selengkapnya di sini.

5. Upaya Pasukan Rusia Rebut Bakhmut Telah Kehilangan Momentum

Serangan pasukan Rusia untuk merebut Kota Bakhmut di Ukraina timur tampaknya telah kehilangan momentum.

Hal tersebut disampaikan Kementerian Pertahanan Inggris dalam pembaruan informasi intelijennya melalui Twitter, Rabu (22/3/2023).

Baca selengkapnya di sini.

https://www.kompas.com/global/read/2023/03/23/061500770/-populer-global-new-york-siaga-tinggi-deklarasi-rusia-china

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke