Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Orangtua Asyik Nonton Netflix, Anak Tewas di Mobil

TOWNSVILLE, KOMPAS.com - Seorang ibu dan kekasihnya di Townsville, Australia, didakwa telah melakukan pembunuhan tidak disengaja terhadap anak yang masih balita diduga karena lupa saat menonton serial Netflix.

Dilansir dari NZ Herald, Senin (30/11/2020), ibu korban yang bernama Laura Black (37) dan pacar barunya, Aaron Hill (29), didakwa melakukan pembunuhan tidak disengaja setelah terlambat menyadari bahwa balita mereka, Rylee Rose, terkunci di dalam mobil dengan suhu udara panas mencapai 32 derajat celsius.

Rylee dilarikan ke Rumah Sakit Universitas Townsville tepat sebelum pukul 15.00 waktu setempat, Jumat (27/11/2020), setelah ditemukan terpuruk di kursi bayi di dalam mobil Toyota Prado milik ibunya.

Sayangnya, nyawa Rylee tidak bisa diselamatkan.

Kronologi "lupa keberadaan anak"

Mobil Toyota Prado milik Laura Black diparkir di jalan masuk sejak sekitar pukul 09.00 pagi, usai Black dan Hill mengantar tiga orang kakak perempuan Rylee ke sekolah.

Polisi menduga pasangan itu bertengkar dalam perjalanan pulang dari sekolah dan lupa dengan Rylee yang tertidur di bagian belakang mobil.

Begitu tiba di rumah, pasangan itu masuk ke dalam, meninggalkan Rylee begitu saja di dalam mobil, dan mulai menonton acara Netflix berjudul "Shameless".

Setelah berjam-jam menonton serial populer itu, pasangan itu pun menjemput tiga kakak Rylee dan menemukan bocah tiga tahun itu terkunci di dalam.

Laura Black dan Aaron Hill akan menghabiskan akhir pekan di balik jeruji besi walau diberikan jaminan hari ini.

Pengacara Hill mengatakan bahwa apa yang diperbuat kliennya adalah salah satu tindakan yang tidak disengaja.

Pasangan itu akan tinggal terpisah dan selanjutnya akan menghadapi pengadilan pada 24 Februari mendatang.

Sementara itu, warga Australia mengumpulkan solidaritas dengan membuka donasi melalui aplikasi GoFundMe untuk ayah kandung Rylee, Pete, yang "setia dan hancur", serta tiga kakak perempuan Rylee.

Menurut Kidsafe, sebuah yayasan pencegahan kecelakaan anak terkemuka di Australia, lebih dari 5.000 anak diselamatkan dari mobil yang panas setiap tahunnya.

Pada hari musim panas khas Australia, suhu di dalam mobil yang diparkir bisa mencapai 30 derajat celsius lebih tinggi daripada suhu luar, yang berarti suhu di dalam mobil Rylee kemungkinan lebih tinggi dari 60 derajat celsius.

Suhu di dalam mobil meningkat sangat cepat dengan 75 persen suhu panas akan terjadi dalam lima menit sejak pintu mobil ditutup dan ditinggalkan dalam kondisi mesin mati.

https://www.kompas.com/global/read/2020/11/30/161234770/orangtua-asyik-nonton-netflix-anak-tewas-di-mobil

Terkini Lainnya

Hamas Sebut Delegasinya Akan ke Kairo Sabtu Ini untuk Bahas Gencatan Senjata di Gaza

Hamas Sebut Delegasinya Akan ke Kairo Sabtu Ini untuk Bahas Gencatan Senjata di Gaza

Global
[POPULER GLOBAL] Pelapor Kasus Boeing Tewas | Pria India Nikahi Ibu Mertua 

[POPULER GLOBAL] Pelapor Kasus Boeing Tewas | Pria India Nikahi Ibu Mertua 

Global
Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Global
Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Global
Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun 'Menampakkan Diri'

Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun "Menampakkan Diri"

Global
Pria India Ini Jatuh Cinta kepada Ibu Mertuanya, Tak Disangka Ayah Mertuanya Beri Restu Menikah

Pria India Ini Jatuh Cinta kepada Ibu Mertuanya, Tak Disangka Ayah Mertuanya Beri Restu Menikah

Global
Perbandingan Kekuatan Militer Rusia dan Ukraina

Perbandingan Kekuatan Militer Rusia dan Ukraina

Internasional
Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Global
Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Internasional
Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Global
Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Internasional
Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Global
Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah sejak 1945

Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah sejak 1945

Global
Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke