Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Masak Taoge, dari Persiapan sampai Pengolahan

Kompas.com - 10/11/2022, 13:06 WIB
Ais Jauhara Fahira,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Taoge atau kecambah merupakan tanaman muda yang berasal dari kacang-kacangan atau biji-bijian.

Melansir BBC Good Food, terdapat dua jenis taoge yang sering ditemukan di pasaran yaitu taoge dengan tudung hijau dan taoge tudung kuning.

Taoge hijau berasal dari biji kacang hijau, sedangkan taoge kuning berasal dari biji kedelai.

Sayuran ini dapat dikonsumsi mentah maupun dimasak. Namun, lebih baik hanya mengonsumsi taoge mentah dengan label aman dimakan.

Sebelum memasak taoge, simak tips berikut.

Baca juga: 4 Cara Bersihkan Taoge dengan Cepat, Apa Akarnya Harus Dibuang?

Pilih taoge segar

Pilih taoge dengan bau segar, berwarna cerah, dan keras saat disentuh.

Carilah akar putih yang montok dan hindari yang berserat, berlendir atau mengeluarkan bau jamur. Daun kecil harus berwarna kuning dan hijau muda

Cuci dan bersihkan taoge

Sebelum memasak taoge, kamu perlu menyiapkan dan membersihkan taoge. Dilansir dariTaste.com, taoge yang sudah dibeli sebaiknya segera digunakan.

Jika ingin menyimpannya terlebih dahulu di dalam lemari es, simpan taoge dalam semangkuk air ganti setiap dua hingga lima hari sekali.

Setelah itu tiriskan taoge dan keringkan dengan tisu makan. Taoge siap diolah ke dalam masakan.

Baca juga:

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com