Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Kari Bebek Thailand, Tantangan di MasterChef Indonesia

KOMPAS.com - Peserta MasterChef Indonesia Season 10 ditantang untuk membuat masakan duplikasi dari koki profesional pada tayangan Sabtu (21/1/2023). 

Masakan yang menjadi tantangan peserta MasterChef Indonesia adalah Thai Duck Curry atau kari bebek ala Thailand. 

Masakan ini adalah salah satu masakan umum di Thailand, yang mudah ditemui di penjual makanan kaki lima sampai restoran. Kari merah ini juga jadi masakan sehari-hari di Thailand. 

Simak resep kari bebek ala Thailand dari Temple of Thai berikut ini. 

  • Cara Membuat Bebek Peking, Sajian Istimewa Saat Imlek
  • Resep Nasi Goreng Bebek, Gurih dan Nikmat

Resep kari bebek ala Thailand

Bahan: 

Cara membuat kari bebek ala Thailand: 

1. Tuang santan ke dalam wajan atau panci saus dan didihkan selama dua menit, aduk terus, sampai minyak kelapa mulai terpisah.

2. Tambahkan pasta kari, saus ikan, gula aren dan daun jeruk purut. Didihkan selama dua menit lagi.

3. Tambahkan bebek dan terong. Didihkan. Kemudian tambahkan santan kental dan didihkan selama lima menit.

4. Tambahkan nanas dan tomat ceri dan didihkan selama dua menit. Kemudian tambahkan daun basil.

5. Matikan api dan sajikan dengan hiasan daun basil thailand dan beberapa sendok santan kental.

https://www.kompas.com/food/read/2023/01/21/180349075/resep-kari-bebek-thailand-tantangan-di-masterchef-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke