Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Sambal Cumi Kecombrang, Enak Disantap dengan Nasi Hangat

KOMPAS.com - Sambal cumi kecombrang memiliki aroma dan rasa khas yang gurih serta asam menyegarkan. Sambal ini adalah sambal lauk yang enak disantap dengan nasi hangat.

Cara membuatnya pun tidak sulit. Irisan bumbu bisa langsung ditumis bersama cumi hingga harum dan matang.

Selengkapnya, simak resep sambal cumi kecombarang ala Foodplace berikut ini.

  • Resep Sambal Cumi Asin Tahan Lama, Lauk Nasi Hangat yang Mantap
  • Resep Sambal Cumi, Pakai Banyak Bawang Merah
  • Resep Cumi Asin Cabe Ijo, Bikin untuk Bekal Kantor

Resep sambal cumi kecombrang

Bahan:

  • 100 gr cumi asin, iris
  • 5 buah bawang merah, iris
  • 3 siung bawang putih, iris
  • 3-5 buah cabai rawit, iris
  • 3-5 buah cabai merah keriting, iris
  • 2 buah cabai hijau teropong, iris
  • 2 sdm minyak
  • 1 bonggol kecombrang, iris
  • 1 buah tomat, iris
  • Seperempat sdt garam
  • Terasi secukupnya
  • Penyedap secukupnya
  • Gula merah secukupnya, parut

Cara membuat sambal cumi kecombrang

1. Masukkan minyak ke teflon, tumis bawang merah, bawang putih, cabai rawit, cabai merah keriting, cabai hijau teropong, kecombrang, dan tomat.

2. Tambahkan garam, terasi, penyedap, cumi asin, dan parutan gula merah. Masak hingga harum dan matang. Angkat, sajikan.

https://www.kompas.com/food/read/2022/10/15/071200575/resep-sambal-cumi-kecombrang-enak-disantap-dengan-nasi-hangat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke