Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER FOOD] Cara Membuat Sambal Kecap | Mengenal Daun Woka

KOMPAS.com - Cara membuat sambal kecap untuk sate masuk dalam jajaran berita terpopuler Kompas.com Food edisi 5-7 Juli 2022.

Pembaca juga menyukai artikel resep bakwan jagung, ciri-ciri daging giling busuk, kisah Mie Atep Belitung, dan penjelasan tentang daun woka.

Berita terpopuler Kompas.com Food edisi 5-7 Juli 2022 selengkapnya bisa dibaca di bawah ini.

Sambal kecap tidak bisa terlepas dari sate kambing. Kondimen ini terbuat dari kecap manis, irisan bawang merah, dan cabai rawit merah.

Kamu bisa menjadikan sambal kecap olesan daging kambing sebelum dibakar. Boleh juga disajikan mendampingi sate kambing matang.

Baca selengkapnya: Cara Membuat Sambal Kecap, Bumbu Sate Kambing Idul Adha

Bakwan jagung mudah didapatkan di penjual makanan tetapi tidak ada salahnya kamu coba membuatnya sendiri di rumah.

Salah satu kunci kerenyahan bakwan jagung terletak pada kandungan air pada adonan. Selain itu, tingkat panas minyak goreng juga memengaruhi kerenyahan bakwan jagung.

Baca selengkapnya: Resep Bakwan Jagung Renyah ala Angkringan, Lauk Makan Gorengan

3. 3 Ciri Daging Sapi Giling Busuk dan Tak Layak Makan, Jangan Dibeli

Daging sapi giling menjadi bahan utama membuat beragam makanan seperti bakso dan rolade.

Namun, kamu harus membeli daging sapi giling yang masih segar agar hasil makanan juga layak konsumsi. Hindari daging sapi giling yang warnanya coklat keabuan.

Baca selengkapnya: 3 Ciri Daging Sapi Giling Busuk dan Tak Layak Makan, Jangan Dibeli

Mie Atep merupakan tempat kuliner legendaris di Belitung yang sudah berdiri sejak 1973.

Kamu akan mendapakan satu piring beralaskan daun simpur berisi mi kuning dan siraman kuah kaldu udang.

Topping mi yaitu udang rebus, kentang rebus, tahu goreng, timun, dan emping melinjo.

Baca selengkapnya: Kisah Mie Atep Belitung, Kuliner Legendaris Sejak 1973

Daun woka merupakan pembungkus nasi kuning khas Manado. Fungsi daun woka untuk menambah aroma sedap dan menjaga kelembaban nasi kuning.

Bentuk daun woka memanjang mirip seperti daun kelapa.

Baca selengkapnya: Mengenal Daun Woka, Pembungkus Nasi Kuning Asal Manado

https://www.kompas.com/food/read/2022/07/08/072806575/populer-food-cara-membuat-sambal-kecap-mengenal-daun-woka

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke